Digelar Sekolah, Apa Itu MPLS? Berikut Penjelasannya dan Apa Saja Kegiatan yang Dilakukan

- 17 Juli 2023, 07:49 WIB
Penjelasan MPLS, kegiatan yang digelar pihak sekolah di Tahun Ajaran Baru.
Penjelasan MPLS, kegiatan yang digelar pihak sekolah di Tahun Ajaran Baru. /Freepik-Freepik/

Di dalam pelaksanaaan MPLS, terdapat juga beberapa aturan dan larangan wajib yang mesti dilakukan, seperti:

Aturan wajib dalam pelaksanaa MPLS

1. Perencanaan dan penyelenggaraan kegiatan hanya menjadi hak guru.
Kegiatan dilakukan di lingkungan sekolah, kecuali jika sekolah tidak memiliki fasilitas yang memadai.

2. Kegiatan yang bermanfaat bersifat edukatif, kreatif, dan menyenangkan.

3. Peserta didik baru memakai seragam dan atribut resmi dari sekolah.

4. Sekolah wajib meminta izin secara tertulis dari orang tua atau wali calon peserta kegiatan pengenalan anggota baru ekstrakurikuler. Rincian kegiatan MPLS disertakan pada saat meminta izin secara tertulis.

5. Sekolah wajib menugaskan paling sedikit dua orang guru untuk mendampingi kegiatan pengenalan anggota baru ekstrakurikuler.

Larangan di dalam MPLS

1. Melecehkan, memberikan hukuman fisik dan tidak mendidik.

2. Memberikan tugas berupa kegiatan maupun penggunaan atribut yang tidak relevan dengan aktivitas pembelajaran

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah