Tutup Pesantren Ramadan, SMK PGRI 3 Kota Serang Bagikan Paket Sembako

- 27 Maret 2024, 21:45 WIB
Pembina SMK PGRI 3 Kota Serang Halili menyerahkan paket sembako kepada warga dalam kegiatan pesantren Ramadan.
Pembina SMK PGRI 3 Kota Serang Halili menyerahkan paket sembako kepada warga dalam kegiatan pesantren Ramadan. /Kabar Banten /Denis Asria

KABAR BANTEN - Sekolah Menengah Kejuruan atau SMK PGRI 3 Kota Serang membagikan paket sembako kepada masyarakat di sekitar sekolah.

Pembagiian sembako tersebut rutin dilaksanakan setiap hari besar keagamaan, selain itu juga pembagian sembako juga rangkaian dari kegiatan Pesantren Ramadan.

Kegiatan pesantren ramadan sudah dilaksanakan sejak 25 sampai 27 Maret 2024, kemudian ditutup dengan pembagian sembako, diharapkan melalui kegiatan tersebut dapat memberikan keberkahan bagi sekolah juga kebahagiaan untuk masyarakat di bulan suci ramadan.

"Kegiatan bakti sosial dilakukan setiap tahun, kami bagikan paket sembako kepada masyarakat di sekitar sekolah dari Kaujon, Ciracas dan telanjukan,", kata Kepala SMK PGRI 3 Kota Serang Achmad kepada Kabar Banten saat ditemui di ruang kerjanya," Rabu 27 Maret 2024.

Ia mengatakan, paket sembako tersebut merupakan partisipasi dari siswa dan sekolah, ada 100 paket sembako yang dibagikan kepada masyarakat sekitar dekat sekolah. Kegiatan tersebut bentuk kepedulian untuk berbagi kepada yang membutuhkan.

"Dari siswa untuk siswa, kami berharap di bulan yang baik bisa memberikan keberkahan kebaikan serta dapat memberikan manfaat," ujarnya.

Selain itu, ia mengatakan, kegiatan pesantren ramadan diisi dengan ceramah yang diisi oleh guru Agama islam yang merupakan dari internal sekolah, diharapkan melalui kegiatan pesantren ramadan membuat siswa bisa termotivasi untuk meningkatkan ibadah.

"Kegiatan pesantren ramadan selama tiga hari di bagi satu hari untuk kelas 10, satu hari berikutnya kelas 11 dan dan terakhir kelas 12," ucapnya.***

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x