Selatan Banten Kembali Berguncang, Sempat Bergeser ke Bayah, Sumur Pandeglang Dilanda Gempa Susulan

- 20 Januari 2021, 07:33 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /Kabar Banten

KABAR BANTEN - Selatan Banten tiga kali diguncang gempabumi tektonik, dalam rentang enam jam berturut-turut.

Gempa terjadi di dua wilayah yang berbeda yakni Sumur Kabupaten Pandeglang dan Bayah Kabupaten Lebak.

Gempabumi berkekuatan magnitudo 3.8 melanda Sumur pada Selasa 19 Januari 2021 pukul 11.48 WIB.

Baca Juga: Astaghfirullah! Gempa Kembali Guncang Pandeglang, Intensitas dan Energinya Makin Besar

Setelah kejadian itu, gempa bergerak ke Bayah Kabupaten Lebak dan kembali mengguncang Sumur dalam enam jam berturut-turut.

Baca Juga: Gempa Bergeser dari Cilegon ke Pandeglang, Waspadai!Guncangannya Meningkat

Berdasarkan data BMKG, gempabumi berkekuatan magnitudo 3.4 terjadi di Bayah pada Rabu 20 Januari 2021 sekitar pukul 01:56 WIB.

Baca Juga: Gubernur Banten Gelontorkan Hibah Rp 161,68 Miliar, WH: Saya Terbantu oleh Pesantren

Kejadian itu hanya berselang tiga jam setelah kejadian gempa pertama di Sumur Pandeglang.

Baca Juga: Guru Sejarah Diminta Kenalkan Histori Banten

Pusat gempa berada di lokasi 7.28 LS - 105.98 BT atau sekitar 49 kilometer Barat Daya Bayah, Banten, dengan kedalaman 20 kilometer.

Baca Juga: Bahas Politik, Ini Kata Syafrudin Soal Pertemuannya dengan Edi Ariadi

Pada pukul 5.00 WIB, gempabumi kembali melanda Sumur dengan kekuatan magnitudo 3.5.

Baca Juga: Diyakini Efektif Sembuhkan Pasien Corona, Airin Minta Penyintas Covid-19 Berdonor Darah

Pusat gempa berada di lokasi 6.52 LS - 105.04 BT atau 61 km Barat Laut Sumur, Banten, dengan kedalaman 37 kilometer.

Baca Juga: Jalin Silaturahmi, Dua Kepala Daerah di Provinsi Banten Bertemu, Bahas Pilgub Banten?

Sebelumnya, gempabumi berkekuatan magnitudo 3.8 melanda Sumur, Pandeglang, pada Selasa 19 Januari 2021.

  1. Baca Juga: Beras Tak Lagi Penyumbang Terbesar Inflasi, Distan: Pertanian Banten Tunjukkan Kinerja Positif

Pusat gempa di lokasi 7.08 LS - 105.09 BT atau sekitar 71 km Barat Daya Sumur, Banten, dengan kedalaman 9 kilometer. ***

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Instagram BMKG Wilayah II Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah