Makin Pedas! Harga Cabai Rawit di Kota Serang Naik Tiga Kali Lipat

- 24 Januari 2021, 11:55 WIB
Pedagang menata cabai rawit sambil menunggu pembeli di pasar induk Rau, Kota Serang, Ahad 24 Januari 2021.
Pedagang menata cabai rawit sambil menunggu pembeli di pasar induk Rau, Kota Serang, Ahad 24 Januari 2021. /M. Hashemi Rafsanjani/

Dia mengungkapkan, sebelumnya harga cabai merah besar dan kriting juga mengalami kenaikan hingga 100 persen, dari Rp35.000 per kilogram, menjadi Rp80.000 sampai Rp85.000 per kilogram.

Baca Juga: Vaksin Tiba di Pandeglang, Vaksinasi Tenaga Kesehatan Mulai 25 Januari 2021, Ini Pesan Bupati Irna

"Tapi sekarang sudah mulai normal lagi, sudah Rp35.000 paling mahal Rp40.000 perkilonya," ujarnya.

Seorang ibu rumah tangga, Haniati mengatakan, sejak mahalnya harga barang pokok seperti cabai rawit dan cabai merah, dirinya jarang membuat sambal. 

"Soalnya mahal, padahal kurang enak kalau makan tanpa sambal. Tapi mau gimana mahalnya kebangetan, baru kali ini juga saya ngerasain mahalnya sampai segitu," katanya. 

Baca Juga: Siapa Sosok Irjen Wahyu Widada? Alumni Banten, Disebut Calon Kabareskrim Pengganti Listyo, Ini Prestasinya

Berdasarkan pantauan Kabar Banten melalui situs resmi informasi sembako Kota Serang, harga cabai rawit hijau di Pasar Rau yakni Rp80.000 per kilogram. 

Harga tersebut juga rata di seluruh pasar di wilayah Kota Serang, seperti di pasar Kepandean, dan Pasar Lama.***

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x