Masyarakat Bingung, Update Data Sebaran Covid-19 Dinkes Kota Cilegon Terhenti Selama Sepekan

- 2 Agustus 2021, 12:41 WIB
Data terakhir update sebaran Covid-19 dari Dinkes Kota Cilegon per 26 Juli 2021.
Data terakhir update sebaran Covid-19 dari Dinkes Kota Cilegon per 26 Juli 2021. /Medsos Facebook Dinkes Cilegon.

KABAR BANTEN- Update data sebaran Covid-19 yang diupload oleh Dinkes Cilegon, melalui media sosial Facebook sudah sepekan terhenti.

Update sebaran data dari Dinkes Cilegon, terkait Covid-19, yang diupload melalu media sosial Facebook tersebut, banyak dipertanyakan warga.

Atas dasar itu, sejumlah masyarakat Cilegon mengaku kebingungan. Karena, salah satu akses informasi yang diikuti masyarakat oleh Dinkes Cilegon mengenai Covid-19, terlambat.

Baca Juga: Jelang PPKM Berakhir, 2.097 Pasien Covid-19 di Banten Sembuh

Warga Kavling Kota Cilegon, Rodiah, yang mengikuti perkembangan Covid-19 melalui Dinkes Cilegon, mengaku bingung.

Sebab ia sebagai Kader Cilegon Mandiri (KCM), harus menyosialisasikan update sebaran.

"Bingungnya ini biasa ada update, naik atau turun yang terpapar. Kemudian yang sembuh berapa. Ini mah udah lebih dari sepekan, gak ada update dari Dinkes Cilegon, " katanya, Senin 2 Agustus 2021.

Baca Juga: Paling Boros, 4 Zodiak Ini Sering Kehabisan Uang

Hal yang sama dikatakan oleh satu ASN di kelurahan Karang Asem, Kecamatan Cibeber, Agus Bejo.

Ia juga mempertanyakan update sebaran Covid-19, yang selalu update.

"Iya, nggak tahu ini sudah lama gak update yang baru. Kami di kelurahan selalu mengikuti perkembangan data penyebaran Covid-19, " ujarnya.

Baca Juga: 10 Arti Mimpi tentang Sakit, Tanda Peringatan dalam Kehidupan Nyata

Dia mengatakan, update terakhir itu, sekitar tanggal 26 Juli lalu.

Saat itu yang sembuh ada kenaikan, kemudian yang terpapar jumlahnya ada penurunan.

"Artinya sudah hampir seminggu ini Dinkes belum melakukan update yang baru. Kami berharap, peta sebaran terus selalu update untuk mengikuti perkembangan Covid-19," tuturnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karir, Selasa 2 Agustus 2021: Scorpio, Taurus, Capricorn, Tetap Konsentrasi dan Fokus

Sementara itu, sekretaris Dinas Kesehatan Kota Cilegon ketika dikonfirmasi Lia Mahatma membenarkan adanya keterlambatan update data sebaran Covid-19.

" Iya, mohon maaf ada keterlambatan. Karena data di laptop kami penuh, harus dipindahkan terlebih dahulu. Mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa update kembali. Kami mohon maaf kepada warga Kota Cilegon, "ungkapnya.***

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x