Wali Kota Serang Minta Peserta Open Bidding Berhati-hati Terhadap Jual Beli Jabatan

- 7 September 2021, 18:08 WIB
Wali Kota Serang Syafrudin meminta kepada para peserta Open Bidding untuk berhati-hati terhadap oknum tak bertanggungjawab yang berupaya melakukan jual beli jabatan.
Wali Kota Serang Syafrudin meminta kepada para peserta Open Bidding untuk berhati-hati terhadap oknum tak bertanggungjawab yang berupaya melakukan jual beli jabatan. /Kabar Banten/Rizki Putri

 

KABAR BANTEN - Wali Kota Serang Syafrudin meminta kepada para peserta Open Bidding untuk berhati-hati terhadap oknum tak bertanggungjawab yang mengatasnamakan dirinya maupun tim seleksi (Timsel).

Apalagi sampai meminta sejumlah uang dan menjanjikan jabatan tertentu.

Hal itu dilakukan sebagai antisipasi adanya jual beli jabatan oleh Pimpinan Daerah yang sedang marak.

Menurut Syafrudin, jual beli jabatan seperti itu tidak ada di lingkungan Pemerintahan Kota Serang.

Sehingga dia mengimbau agar para peserta tidak terperdaya oleh janji-janji yang disampaikan oleh oknum tertentu.

"Tidak ada itu, tidak ada (jual beli jabatan). Apabila ada oknum yang mengaku dia mengatasnamakan wali kota atau mengatasnamakan siapa, itu tidak benar. Jangan percaya," katanya, Selasa 7 September 2021.

Baca Juga: Baru 36 SMP Negeri dan Swasta di Kota Serang yang Melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka

Dia menjelaskan, pada saat dilaksanakannya Open Bidding, dirinya telah mewanti-wanti Panitia Pelaksana (Pansel) agar dalam prosesnya, tidak ada praktik jual beli jabatan.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x