Ini Dugaan Penyebab 4 Bus Kecelakaan Beruntun di Tol Tangerang-Merak

- 16 Oktober 2021, 20:40 WIB
Kondisi bus rombongan ziarah yang terlibat kecelakaan beruntun di Tol Tangerang-Merak.
Kondisi bus rombongan ziarah yang terlibat kecelakaan beruntun di Tol Tangerang-Merak. /Tangkapan layar korlantas.polri.go.id

KABAR BANTEN - Kecelakaan beruntun melibatkan 4 bus terjadi di KM 69 Tol Tangerang-Merak tadi pagi sekitar pukul 08.30 WIB. 

Dalam kecelakaan beruntun di Tol Tangerang-Merak tersebut, seorang dilaporkan tewas dan 17 orang luka ringan.

Penyebab kecelakaan beruntun di Tol Tangerang-Merak yang melibatkan 4 bus rombongan ziarah ke Banten tersebut, diduga akibat kurang antisipasi.

Baca Juga: Rombongan Ziarah Kecelakaan Beruntun di Tol Tangerang-Merak, Seorang Tewas, 19 Lainnya Luka-luka

“Betul di KM 68 ke arah Merak, info yang masuk bus semuanya,” kata Kemal petugas informasi Tol Tangerang-Merak dikutip dari korlantas.polri.go.id, Sabtu 16 Oktober 2021.

Menurut Kainduk PJR Serang Korlantas Polri Tangerang Merak, AKP Wiratno, kecelakaan terjadi antara 4 bus rombongan jemaah yang mau berziarah di wilayah Banten.

“Korban satu meninggal dunia melibatkan kendaraan bus rombongan,” kata Wiratno.

Bus yang saling bertabrakan adalah 4 bus PO Komara.

Diduga kecelakaan akibat kurang antisipasi, sehingga menyebabkan kecelakaan beruntun.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: korlantas.polri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah