Bawa Tanah Baduy dan Surosowan serta Air Tirtayasa, Wagub Banten Andika Hazrumy 'Terbang' ke IKN di Kaltim

- 14 Maret 2022, 02:02 WIB
Wagub Banten Andika Hazrumy saat akan bertolak ke bakal Ibu Kota Negara atau IKN di Kaltim dengan membawa Tanah Baduy dan Surosowan serta Air Tirtayasa, Minggu 13 Maret 2022.
Wagub Banten Andika Hazrumy saat akan bertolak ke bakal Ibu Kota Negara atau IKN di Kaltim dengan membawa Tanah Baduy dan Surosowan serta Air Tirtayasa, Minggu 13 Maret 2022. /Dokumen Biro Adpim Setda Banten

Adapun air yang diambil dari kawasan Tirtayasa, kata dia, mengingat sejarah perairan di Banten sangat masyhur pada era Sultan Ageng Tirtayasa membangun sistem pengairan persawahan di kawasan Tirtayasa tersebut.

“Ini juga hasil konsultasi kami di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dengan para ahli kebudayaan dan sejarah, sehingga terpilih Baduy dan Keraton Surosowan sebagai tanah dan air Tirtayasa yang spesifik sebagai akar kebudayaan dan sejarah masyarakat Banten,” ujar Andika Hazrumy.

Wagub Banten menyampaikan, sebelum pelaksanaan ritual Kendi Nusantara di IKN pada Senin 14 Maret 2022, dirinya dan seluruh Kepala Daerah Provinsi undangan akan mengikuti pengarahan dari Presiden Jokowi di Hotel Novotel Balikpapan, Kalimantan Timur.

Untuk diketahui, para Kepala Daerah Provinsi di seluruh Indonesia, Senin 14 Maret 2022, akan berkumpul di geodesi IKN dan menyerahkan tanah dan air dari daerahnya masing-masing kepada Presiden Jokowi untuk ditanam di lokasi bakal IKN dalam acara ritual kebudayaan.***

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah