SPAN PTKIN 2022, UIN Syarif Hidayatullah Masuk Dua Besar Pendaftar Terbanyak

- 16 April 2022, 06:30 WIB
SPAN PTKIN UIN Syarif Hidayatullah masuk dua besar pendaftar terbanyak.
SPAN PTKIN UIN Syarif Hidayatullah masuk dua besar pendaftar terbanyak. /www.uinjkt.ac.id/

KABAR BANTEN - Universitas Islam Negeri atau UIN Syarif Hidayatullah Jakarta masuk lima besar pendaftar terbanyak di urutan kedua pada Seleksi Prestasi Akademik Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri atau SPAN PTKIN 2022.

Sementara di urutan pertama pendaftar terbanyak pada SPAN PTKIN 2022 adalah UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Kemudian di urutan ketiga ditempati UIN Sunan Gunung Djati Bandung,

Urutan keempat dengan pendaftar terbanyak SPAN PTKIN 2022 ada UIN Walisongo Semarang, dan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang di urutan kelima.

Baca Juga: Calon Mahasiswa SPAN PTKIN 2022 Rebutkan 58.140 Kuota

Ketua Panitia SPAN UM PTKIN Imam Taufiq mengatakan, peminat pada SPAN PTKIN 2022 sangat tinggi, tercatat ada 172.971 siswa yang mengikuti SPAN PTKIN dari 10.927 satuan pendidikan.

Kemudian urutan pilihan pertama PTKIN dan program studi yang telah dipilih menjadi prioritas pilihan.

"Peningkatan pendaftar itu menjadi indikator tingginya animo masyarakat untuk pilih PTKIN sebagai tempat studi," kata Imam dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat dari laman kemenag.go.id.

Imam mengatakan, kepada peserta yang telah dinyatakan lulus seleksi namun tidak melakukan proses pendaftaran ulang sesuai jadwal yang ditetapkan oleh masing-masing PTKIN, maka peserta tersebut dinyatakan mengundurkan diri.

"Kami meminta kepada peserta yany dinyatakan lulus untuk segera melakukan pendaftaran ulang di masing-masing PTKIN," ujarnya.

Ia menuturkan, SPAN PTKIN merupakan seleksi yang menggunakan nilai rapor dan prestasi lain berupa portofolio tanpa ujian tertulis, pada SPAN PTKIN diikuti 59 perguruan tinggi yang terdiri dari 58 PTKIN yakni UIN, IAIN dan STAIN serta Fakultas Agama dari Universitas Singaperbangsa Karawang

"Pada SPAN PTKIN menawarkan Program studi sebanyak 1.149 dari IPS, kemudian 109 program studi IPA," tuturnya.

Baca Juga: Pilih Program Studi, Berikut 5 UIN di Indonesia Memiliki Daya Tampung Banyak dalam Penerimaan Mahasiswa Baru

Sementara itu, Kepala Bagian Akademik  UIN Syarif Hidayatullah Feni Arifiani mengatakan, UIN Syarif Hidayatullah pada SPAN PTKIN menerima mahasiswa baru sebanyak 1.038 peserta dari berbagai program studi.

Angka tersebut sesuai dengan kuota penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2022/2023 sebesar 30 persen.

"Ada 30 program studi yang kami tawarkan, pada SPAN PTKIN 2022 program studi Ekonomi Syariah paling banyak diminati sementara kuota terkecil berada di dua program studi yakni Studi Agama-Agama dan Ilmu Tasawuf," ujarnya.***

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah