Pemkab Pandeglang Dapat Opini WTP ke-6 Kali, Begini Kata Bupati Irna Narulita dan Ketua DPRD

- 26 Mei 2022, 09:11 WIB
Bupati Pandeglang Irna Narulita saat menerima hasil pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah daerah, Pemkab Pandeglang meraih opini WTP atas pemeriksaan tersebut.
Bupati Pandeglang Irna Narulita saat menerima hasil pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah daerah, Pemkab Pandeglang meraih opini WTP atas pemeriksaan tersebut. /Aldo Marantika/Kabar Banten

"Pemkab Pandeglang mendapatkan opini WTP sudah yang keanam kalinya, ini menandakan bahwa laporan keuangan yang disajikan sudah baik serta memenuhi standar akuntasi pemerintahan," kata Udi.

"Adapun jika ada beberapa temuan administratif dalam LHP ini, kami berharap untuk segera ditindaklanjuti," katanya menambahkan.

Baca Juga: PPDB 2022 Sebentar Lagi, Berikut 10 SMA Terbaik di Banten Berdasarkan Nilai UTBK LTMPT

Sementara itu, Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Banten Novie Irawati Herni Purnama mengatakan, pihaknya selalu konsisten dan komitmen untuk mendukung penyelenggaraan pengelolaan keuangan pemerintah daerah yang transparan dan akuntabel.

"Setelah kami melakukan pemeriksaan secara terinci kurang lebih selama tiga bulan terhadap laporan keuangan Pemerintah Kabupaten Pandeglang. Maka, dari hasil pemeriksaan laporan keuangan tersebut, kami berkewajiban menyampaikan laporan hasil pengelolaan keuangan Pemkab Pandeglang dengan opini WTP," ucapnya. ***

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah