Puluhan Truk 'Parkir' di Jembatan Ciujung Tol Tangerang-Merak, Contraflow Diberlakukan, Ini Dua Rute Darurat

- 17 Juli 2022, 16:00 WIB
Skema contraflow di Tol Tangerang Merak saat pengujian beban di Jembatan Ciujung pada 19-20 Juli mendatang.
Skema contraflow di Tol Tangerang Merak saat pengujian beban di Jembatan Ciujung pada 19-20 Juli mendatang. /Tangkap layar instagram/@astratoltamer/

KABAR BANTEN - Pengujian beban akan dilakukan di Jembatan Ciujung yang berada di KM 57 Jalan Tol Tangerang-Merak.

Pengujian beban di Jembatan Ciujung Tol Tangerang-Merak tersebut akan dilakukan pada 19-20 Juli 2022.

Skema contraflow pun diberlakukan sebagai rekayasa lalu lintas pada saat pengujian beban Jembatan Ciujung di Tol Tangerang-Merak tersebut.

Baca Juga: Jalan Tol Serang Panimbang Dipastikan Beroperasi di 2024

Dalam keterangannya, pihak PT Marga Mandalasakti (Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak, PT MMS) mengungkapkan bahwa pengujian beban tersebut dilakukan di sisi Jembatan Ciujung arah Jakarta.

"Mohon maaf perjalanan Anda terganggu, akan dilakukan pengujian beban Jembatan Ciujung arah Jakarta 19-20 Juli 2022," tulis PT MMS seperti dikutip Kabar Banten dari akun instagram @astratoltamer, Minggu 17 Juli 2022.

Pengelola jalan Tol Tangerang-Merak ini menjelaskan bahwa skema contra flow yang diberlakukan yaitu menutup jembatan baja arah Jakarta.

"Dan membuka jembatan arah Merak menjadi 2 arah," tulisnya.

Dijelaskan bahwa pengujian beban Jembatan Ciujung tersebut akan menggunakan puluhan truk bermuatan 35 ton.

"Uji beban meliputi uji dinamis dan uji statis, akan melibatkan total 30 truk bermuatan 35 ton di atas Jembatan Ciujung" tulis @astratoltamer.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Instagram/@astratoltamer


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x