Kunjungi Masjid di Kecamatan Grogol, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian: Program KCS Bukan Abal-abal

- 18 Agustus 2022, 20:42 WIB
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian saat melakukan dialog dengan masyarakat Kelurahan Grogol Kecamatan Grogol Kota Cilegon, Kamis 18 Agustus 2022.
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian saat melakukan dialog dengan masyarakat Kelurahan Grogol Kecamatan Grogol Kota Cilegon, Kamis 18 Agustus 2022. /Himawan Sutanto/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Pro dan kontra terhadap program Kartu Cilegon Sejahtera (KCS), membuat Wali Kota Cilegon Helldy Agustian mendatangi Masjid Jami' Attaqwa yang bertempat di Lingkungan Ciora Jaya, Kelurahan Grogol Kecamatan Grogol Kota Cilegon, Kamis 18 Agustus 2022.

Kunjungan Wali Kota Cilegon Helldy Agustian ke Ciora Jaya, Kecamatan Grogol Kota Cilegon guna memastikan dana hibah untuk Masjid Jami' Attaqwa sudah diterima oleh masyarakat.

“Kunjungan hari ini merupakan salah satu cara untuk menyapa masyarakat secara langsung dan memastikan dengan baik program-program Pemerintah Kota Cilegon telah sampai kepada masyarakat Kota Cilegon," kata Helldy Agustian.

Baca Juga: PascaPimpin Upacara HUT ke 77 RI, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian Spontan Lari, Ada Apa?

Ia menuturkan, program unggulan Pemerintah Kota Cilegon yang tergabung didalam KCS (Kartu Cilegon Sejahtera) harus sudah sampai ke masyarakat.

“Saya memastikan selain dana hibah juga ada program apa yang sudah dirasakan masyarakat, tadi ada anak muda yang mengatakan menerima dana beasiswa full sarjana, kemudian honor RT RW, honor Kader, juga dana RW 100 juta per RW. Jadi program KCS itu bukan abal-abal,” ujarnya.

Pemerintah Kota Cilegon, kata Helldy Agustian, serius dalam menyampaikan program dan kerja nyata untuk masyarakat Cilegon.

"Berarti disini program kami sudah sampai ya, bukti kalau pemerintahan kami tidak bohong, jadi jangan percaya kalau ada yang bilang program KCS bohong, disini ada bukti kalau program kita sampai kepada masyarakat," tuturnya.

Baca Juga: Wali Kota Cilegon dan Wakilnya Punya Mobil Dinas Baru, Dianggarkan Rp1 Miliar Lebih, Ini Jenisnya

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x