1549852

Gelar Seminar Golok Internasional, Polda Banten Angkat Budaya Lokal di Mata Dunia

- 11 November 2022, 17:05 WIB
Polda Banten akan menggelar Seminar Golok Internasional untuk mengangkat budaya lokal Golok Banten di Aula Polda Banten, Sabtu 12 November 2022.
Polda Banten akan menggelar Seminar Golok Internasional untuk mengangkat budaya lokal Golok Banten di Aula Polda Banten, Sabtu 12 November 2022. /Dokumen Polda Banten

"Tujuan akhir dari kegiatan Seminar Golok Internasional ini adalah supaya golok diakui Unesco sebagai bagian dari pusaka Indonesia," ujar Shinto Silitonga.

Selain itu, dalam Seminar Golok Internasional tersebut, Kapolda Banten Irjen Pol Prof. Dr. Rudy Heriyanto akan merilis buku.

"Kapolda Banten akan merilis buku 'Jejak Polda Banten Dalam Melestarikan Golok Pusaka, Sebuah Perjalanan Pelestarian Budaya Adiluhung dari Banten Menuju Eropa' author Kapolda Banten dan Tim Golok Banten di Mata Dunia," ungkap Shinto Silitonga.

Kabid Humas Polda Banten tersebut mengungkapkan bahwa terdapat juga undangan dari Nederlanse Pencak Silat Federatie (NPSF) Belanda untuk Kapolda Banten menghadiri secara langsung kegiatan seminar 'Traditional Weapons In Connection With The Martial Art of Pencak Silat' yang digelar di Rotterdam Den Haag, Belanda, 17-18 Desember 2022 mendatang.

"Kapolda Banten juga akan hadir memenuhi undangan seminar 'Traditional Weapons In Connection With The Martial Art of Pencak Silat di Rotterdam Den Haag' bersama Ketua Tim Golok Banten di Mata Dunia AKBP Dr. H. Agus Rasyid, Ketua Dewan Pembina Golok Pusaka Indonesia Ariyanto alias Ki Kumbang yang akan dibarengi dengan launching Buku The Golok, author AKBP Dr. Agus Rasyid dan Ki Kumbang," ujar Shinto Silitonga.***

 

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah