Tampil Akrab Dengan Dua Tokoh Cilegon Banten Ini, Sanuji Pentamarta Isyaratkan Sesuatu, Ini Harapannya

- 27 Januari 2023, 23:08 WIB
Kolase keakraban Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta dengan dua tokoh Cilegon ini
Kolase keakraban Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta dengan dua tokoh Cilegon ini /Tangkapan Layar/Instagram @kangsanuji

Usai berfoto tampil akrab dengan dua tokoh penting Kota Cilegon tersebut, Sanuji Pentamarta pun melanjutkan acara peresmian tersebut.

Pada sambutan, Sanuji Pentamarta mengapresiasi kepada Yayasan Makam Balung beserta jajaran.

“Besar harapan saya semoga ini menjadi kebanggan kita ke depan,” katanya sesuai informasi yang diterima Kabar Banten dari Dinas Kominfo Sandi dan Statistik Kota Cilegon.

Baca Juga: Sinopsis Bismillah Kunikahi Suamimu, Kisah Cinta dan Pengorbanan Mengharukan

Lebih lanjut, Sanuji mengatakan bahwa Pemerintah Kota Cilegon mendukung penuh Yayasan Makam Balung.

“Mudah–mudahan sukses dan berkembang sehingga dapat menjadi salah satu ikon Cilegon makam balung dengan ditata bersih dan bagus,” ujarnya.
Di akhir sambutannya, Sanuji berharap Ground Breaking and Launching Program Yayasan Makam Balung menjadi percontohan bagi kota–kota lain, khususnya di Provinsi Banten.

“Saya berharap dengan adanya Yayasan Makam Balung ini, bisa menjadi percontohan dari sebuah perjalanan yang sebelumnya ada gesekan berakhir dengan kesuksesan,” harapnya.

Baca Juga: Inilah 10 Tempat Wisata di Kabupaten Kuningan, Ada Kolam Ikan Dewa Titisan Prabu Siliwangi, Raja Pajajaran

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Cilegon Isro Miraj dalam sambutannya berpesan untuk menjadikan niat Ground Breaking and Launching Program Yayasan Makam Balung sebagai ibadah dengan tujuan mulia.
“Tentunya, dalam rangka Ground Breaking and Launching Program Yayasan Makam Balung ini kita berharap apa yang direncanakan oleh teman – teman, oleh masyarakat lingkungan Citangkil khususnya, menjadi bagian dari ibadah," ujarnya.

"niatkan semua ini dengan ibadah, kalo memang ada kekurangan kita perbaiki bersama – sama dengan tujuan yang mulia,” tambahnya.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah