1549852

Kurang Pekerja, Proyek Pembangunan Gedung Setda Kota Cilegon Jalan Terus

- 11 Mei 2020, 12:00 WIB
proyek ilustrasi
proyek ilustrasi /

CILEGON, (KB).- Proyek pembangunan Gedung Setda Kota Cilegon tahap ke 2 di Komplek Pemkot Cilegon tengah terkendala jumlah pekerja. Namun hal tersebut tidak memengaruhi progres pembangunan gedung 6 lantai senilai puluhan miliar tersebut.

Kepala Bidang Cipta Karya pada Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Cilegon Mugni mengatakan, pada dasarnya pembangunan gedung setda 6 lantai membutuhkan kurang lebih 150 pekerja. Namun lantaran wabah covid-19, 100 pekerja tidak bisa ikut dalam proyek itu.

“Seharusnya ada 150 pekerja di lokasi proyek, tapi sampai sekarang baru 50 orang. Itu karena 100 orang lainnya berasal dari daerah PSBB. Sehingga tidak bisa ikut bekerja sekarang,” katanya, akhir pekan lalu.

Kondisi ini membuat pihaknya mengatur strategi agar minim pekerja kasar tidak memengaruhi progres proyek. Hasilnya cukup signifikan, dimana pekan lalu terjadi defiasi atau kelebihan atas target proyek.

“Target pekan lalu sebetulnya 0,8 persen, namun ternyata realisasinya 1,9 persen. Jadi ada defiasi 1,1 persen dari target,” ujarnya.

Menurut Mugni, pihaknya memfokuskan diri terhadap pekerjaan yang tidak membutuhkan tenaga kerja banyak. Hasilnya, ternyata efektif dalam percepatan target pembangunan disela-sela persoalan minim pekerja kasar.

“Jadi yang dilakukan adalah pemasangan lantai-lantai di lantai 5. Tata udara atau AC Central juga sudah dipasang, begitu pula bata ringan,” tuturnya.

Terkait kekurangan pekerja kasar, Mughi berharap dapat diatasi usai lebaran Idul Fitri. Itu pun jika status wabah covid-19 selesai.

“Kami berharap usai lebaran nanti, status PSBB pada khususnya sudah dicabut. Sehingga 100 pekerja yang saat ini tertahan, bisa kami panggil,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah