Dua Perusahaan Raksasa Bergabung Kelola Air Bersih di Kota Cilegon, Ini Tanggapan Perumda Air Minum CM

- 10 Maret 2023, 13:50 WIB
Foto bersama Direksi PT KTI terbaru, pada foto ini terdapat dua direktur tambahan yang merupakan perwakilan dari PT CAP
Foto bersama Direksi PT KTI terbaru, pada foto ini terdapat dua direktur tambahan yang merupakan perwakilan dari PT CAP /Tangkapan Layar/Instagram @alugoromulyowahyudi

Adapun bergabungnya dua perusahaan raksasa tersebut guna mengelola air bersih, lanjut Taufiqurahman, itu semata-mata untuk kepentingan PT CAP.

Informasi yang didapat oleh mantan Asda 1 Setda Pemkot Cilegon ini, tujuan PT CAP membeli saham PT KTI tidak lain karena perusahaan tersebut berencana membangun instalasi air bersih baru.

“Info yang saya dengar sih, PT CAP ingin membangun pengolahan air bersih dari air laut. Karena PT CAP bukanlah perusahaan pengolahan air bersih, dibelilah saham PT KTI,” ujarnya.

Pembangunan instalasi air bersih dari air laut ini, seiring tengah dilakukannya perluasan pabrik PT CAP di Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon Banten.

Berkaitan dengan hal tersebut, Taufiqurahman menilah langkah PT CAP sangatlah wajar dan strategis untuk kepentingan bisnis perusahaan tersebut.

“Hal wajar kalau PT CAP membeli saham PT KTI untuk tujuan itu. Apalagi perluasannya katanya sih besar-besaran,” tuturnya.

Di sisi lain, bergabungnya PT CAP dengan PT KTI untuk mengelola air bersih telah memberikan dampak lain kepada Perumda Air Minum CM.

Itu tidak lain berkaitan dengan Perjanjian Kerja Sama atau PKS antara PT KTI dengan Perumda Air Minum CM.

“Adapun dampak bergabungnya dua perusahaan tersebut, bukan ke masyarakat, tapi ke Perumda. Kami kan sedang persiapan PKS, klausulnya kan hanya antara kami dengan PT KTI. Tapi sekarang PT KTI-nya bergabung dengan PT CAP. Jelas akan ada perubahan pada point-point PKS,” ucapnya.

Taufiqurahman menerangkan, PKS antara Perumda Air Minum CM dengan PT KTI awal mulanya untuk kepentingan penambahan distribusi air bersih kepada masyarakat Kota Cilegon.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah