DPD Golkar Banten Pasang Target Perolehan Kursi DPRD untuk Pilgub Banten

- 15 Mei 2023, 14:56 WIB
DPD Partai Golkar Provinsi Banten saat mendaftarkan Bacaleg DPRD Banten di KPU Banten, Minggu 14 Mei 2023/Irfan Muntaha/Kabar Banten
DPD Partai Golkar Provinsi Banten saat mendaftarkan Bacaleg DPRD Banten di KPU Banten, Minggu 14 Mei 2023/Irfan Muntaha/Kabar Banten /

 

 

"Kita harus optimis. Dalam berjuang harus optimis," ujar Tatu. Diketahui, pada Pemilu 2024 mendatang juga akan berlangsungnya Pemilihan Gubernur Banten.

"Alhamdulillah, kami sudah menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon anggota legislatif tingkat provinsi kepada KPU. Dinyatakan lengkap dan benar," kata Tatu dalam konferensi pers kepada wartawan.

Persyaratan 30 persen perempuan di semua dapil pun dipenuhi.

"Bahkan kami melebihi syarat kuota perempuan. Ada 38 calon perempuan, atau 38 persen dari 100 kursi DPRD Banten," katanya.

Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Banten Bahrul Ulum mengatakan, DPD Partai Golkar provinsi dan kabupaten/kota sudah mendaftarkan bacaleg kepada KPUD masing-masing dengan lengkap dan benar.

"Bismillah, tekad kuat kita berjuang untuk kesejahteran masyarakat. Semua bakal calon harus lebih dekat dengan masyarakat," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah