Koperasi dan UMKM Berperan Penting Kendalikan Inflasi di Banten

- 19 Juli 2023, 07:01 WIB
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Banten Agus Mintono beserta peserta pelatihan peningkatan kompetensi bagi pengurus koperasi se Banten.
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Banten Agus Mintono beserta peserta pelatihan peningkatan kompetensi bagi pengurus koperasi se Banten. /Kabar Banten/Yono Suryono/

KABAR BANTEN - Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Banten Agus Mintono mengatakan koperasi dan UMKM berperan penting dalam pengendalian inflasi di Banten.

"Koperasi dan UMKM terasa perannya dalam pengendalian inflasi di Banten. Alhamdulillah inflasi di Banten mencapai 3,15 persen di bawah rata-rata nasional sebesar 3,52 persen," kata Agus Mintono pada acara pelatihan kompetensi bagi pengurus koperasi yang diselenggarakan Dinas Koperasi dan UKM Banten di gedung PLUT Kota Serang, Selasa 18 Juli 2023.

Hadir saat pembukaan pelatihan, Kabid Pemberdayaan Koperasi Gustiawan dan Kasi SDM Koperasi/Pengawas Koperasi Provinsi Banten Oswan.

Karena pentingnya peran koperasi, kata Agus Mintono, terus mendorong koperasi di Banten berkembang maju. Salah satunya dengan meningkatkan SDM pengurus dan kemampuan manajerialnya.

Baca Juga: Peringati Harkopnas ke-76, Dinas Koperasi dan UMKM Kota Cilegon Lakukan Kegiatan Ini

"Pelatihan kompetensi pengurus ini sangat penting agar koperasi dikelola secara profesional sehingga mampu menyejahterakan anggota dan berdampak pada peningkatan perekonomian masyarakat," jelasnya.

Menurut dia, kompetensi pengurus koperasi baik mencakup managerial skill maupun digital skill mutlak dimiliki pengurus koperasi di era sekarang.

Gustiawan menambahkan, pelatihan peningkatan kompetensi pengurus koperasi ini diharapkan mampu meningkatkan SDM koperasi sehingga koperasi di Banten menjadi kuat dan mandiri.

"Jika koperasi kuat dan mandiri maka akan mampu menyejahterakan anggota dan masyarakat," kata Gustiawan.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x