Lakukan Pembinaan ProKlim di 2 Desa, Pabrik Kertas di Kragilan Kabupaten Serang Dapat Penghargaan Bupati

- 8 November 2023, 10:29 WIB
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah saat menyerahkan piagam penghargaan kepada PT Indah Kiat Pulp and Paper yang diterima Head of Corporate Sosial Responsibility PT Indah Kiat Pulp and Paper Dani Kusuma di pendopo Bupati Serang, Selasa 7 November 2023.
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah saat menyerahkan piagam penghargaan kepada PT Indah Kiat Pulp and Paper yang diterima Head of Corporate Sosial Responsibility PT Indah Kiat Pulp and Paper Dani Kusuma di pendopo Bupati Serang, Selasa 7 November 2023. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

Ia mengatakan Indah Kiat adalah salah satu perusahaan yang mendukung ProKlim khususnya di dua desa yakni Walikukun Kecamatan Carenang dan Katulisan Kecamatan Cikeusal.

Bantuan yang diberikan pada dua desa tersebut disesuaikan dengan potensi kearifan lokal masing masing.

Yakni untuk Walikukun diberikan bank sampah dan penghijauan terus dilakukan. Sedangkan untuk Desa Katulisan Kecamatan Cikeusal diberikan bantuan pengeboran sumur pompa, sebab disana dibutuhkan untuk pengairan dan irigasi.

Baca Juga: Keputusan Timsel Calon Anggota KI Banten Disorot, KMSB: yang Berelasi dengan Parpol Tetap Lolos

PeoKlim sendiri adalah program kementerian lingkungan hidup.

Indah Kiat telah tiga bulan mendampingi dua desa tersebut.

Awalnya pihaknya mengecek lebih dulu kondisi dua desa tersebut apakah memenuhi syarat untuk ProKlim, ternyata berdasarkan kearifan lokal yang dimiliki sangat cocok.

"Misalnya disana ada embung, parit dan lain sebagainya. Kemudian budaya masyarakat seperti gotong royong masih ada. Kita suport seperti untuk sarana dan prasarana program kebersihannya," ucapnya.

Pembinaan terus dilakukan terhadap kampung iklim, selain berikan bantuan sarpras, juga bantuan sosialisasi pendidikan, penyuluhan dan lainnya dilakukan.

"Apa yang dibutuhkan masyarakat selama bisa dipenuhi oleh perusahaan akan didukung. Baik pendanaan, dan masalah lainnya, kita dukung," katanya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah