Pemprov Banten Siapkan Rp90 Miliar, Bangun Jalan Akses Menuju TNUK Pandeglang

- 26 November 2023, 07:30 WIB
Pj Gubernur Banten Al Muktabar didampingi Pj Sekda dan Kepala DPUPR meninjau jalan akses menuju TNUK, Kabupaten Pandeglang, Sabtu 25 November 2023.
Pj Gubernur Banten Al Muktabar didampingi Pj Sekda dan Kepala DPUPR meninjau jalan akses menuju TNUK, Kabupaten Pandeglang, Sabtu 25 November 2023. /Dok. Biro Adpimpro Setda Banten/

KABAR BANTEN - Pemprov Banten akan membangun jalan akses menuju Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK), Kabupaten Pandeglang.

 

Jalan akses menuju TNUK yang dimaksud yakni ruas jalan Sumur-Taman Jaya-Ujung Jaya.

Pemprov Banten melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) telah mengalokasikan anggaran Rp90 miliar untuk pembangunan jalan akses menuju TNUK tersebut melalui APBD 2024.

Baca Juga: Belanja APBD Banten Tahun 2024 Direncanakan Rp 11,8 Triliun

Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar mengatakan, tujuan pembangunan jalan tersebut dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi dan pariwisata. 

"Rencananya kami akan membangun dan memperbaiki jalan ini sampai Ujung Jaya, ini dalam rangka mendukung perekonomian masyarakat," kata Al Muktabar usai meninjau kondisi ruas jalan tersebut, Sabtu 25 November 2023.

Dijelaskan bahwa pembangunan ruas jalan tersebut sebagai daya dukung Geopark Ujung Kulon yang baru saja ditetapkan oleh Pemerintah Pusat.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x