Antisipasi Bencana Alam, Kapolres Pandeglang Cek Perlengkapan Penanganan Kebencanaan

- 11 Desember 2023, 17:25 WIB
Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah saat melakukan pengecekan perlengkapan penanganan kebencanaan.
Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah saat melakukan pengecekan perlengkapan penanganan kebencanaan. /Kabar Banten /Aldo Marantika

KABAR BANTEN - Guna mengantisipasi terjadinya bencana alam di wilayah Kabupaten Pandeglang, Kapolres Pandeglang AKPB Belny Warlansyah melakukan pengecekan terhadap perlengkapan dan kendaraan operasional penanganan kebencanaan. Pengecekan dilakukan usai Apel Bersama Siaga Bencana di halaman Kantor Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Senin 11 Desember 2023.

Pantauan Kabar Banten dilokasi, usai melaksanakan Apel Bersama Siaga Bencana, Kapolres langsung melakukan pengecekan terhadap kendaraan operasional seperti motor trail, mobil dapur umum, mobil SAR hingga perlengkapan evakuasi lainnya seperti perahu karet dan lain-lain.

Dikatakan Belny, memasuki musim penghujan seperti saat ini, potensi terjadinya bencana alam sangat besar. Maka dari itu, perlu adanya peran serta semua pihak dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana alam.

"Sebagaimana amanat undang-undang nomor 24 tahun 2007, tentang penanggulangan bencana, bahwa penanggulangan bencana merupakan tanggung jawab semua pihak, walaupun sebagai penanggung jawab adalah pemerintah,"kata Belny.

Menurut Belny, sebagai garda terdepan Pemerintah bersama TNI-Polri harus tanggap dan sigap jika terjadi bencana alam di wilayah Kabupaten Pandeglang. Maka dari itu, kesiapsiagaan perlu ditingkatkan guna menghadapi bencana.

"Pelaksanaan apel kesiapsiagaan bencana ini, merupakan wujud nyata sinergitas kesiapsiagaan dalam rangka antisipasi terjadinya bencana alam di tahun 2023,"ungkapnya.

Lebih lanjut Belny menyampaikan, bahwa bencana alam dapat terjadi secara mendadak dan tidak dapat diprediksi. Maka dari itu, perlu adanya komunikasi, koordinasi dan kolaborasi antar lintas sektoral sehingga penanganan bencana dapat dilakukan secara cepat dan tepat.

"Karena itu menjadi tanggung jawab kita bersama untuk melindungi, mengayomi dan melayani agar bisa menciptakan masyarakat yang aman dan tanggap terhadap bencana. Kita semua berdoa dan berharap kepada Allah SWT agar di wilayah kita di hindarkan dari musibah dan bencana yang akan terjadi dan digantikan dengan keselamatan serta keberkahan,"tandasnya.***

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah