Jejak Arca Ganesha Peninggalan Hindu Purba di Pulau Panaitan Ujung Kulon Pandeglang Banten

- 29 Desember 2023, 14:02 WIB
Arca Ganesha di Gunung Raksa, Pulau Panaitan, Ujung Kulon, Pandeglang Banten/Tangkapan Layar/gunungbaging.com
Arca Ganesha di Gunung Raksa, Pulau Panaitan, Ujung Kulon, Pandeglang Banten/Tangkapan Layar/gunungbaging.com /

KABAR BANTEN - Panaitan adalah sebuah pulau yang terletak di Selat Sunda, letaknya dekat dengan Ujung Kulon. Antara Pulau Panaitan dan Pulau Jawa dibatasi oleh Selat Panaitan.

Secara administratif, pulau ini termasuk dalam Wilayah Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.

Bukit-bukit di Panaitan diselimuti oleh hutan dan berbagai macam hewan liar, seperti rusa, babi hutan, monyet, ular dan burung-burung.

Baca Juga: Belajar Sejarah Banten, 3 Museum di Kota Serang Ini Wajib Dikunjungi

Seperti dikutip Kabar Banten dari kanal Youtube Mang Dhepi berikut jejak Arca Ganesha di Pulau Panaitan Ujung Kulon Banten.

Beberapa jenis buaya air tawar dan kadal raksasa juga bisa ditemui di sana.

Salah satu bukit tinggi dikenal sebagai Gunung Raksa, tempat ditemui patung-patung Hindu purba di puncaknya, puncak Gunung Raksa setinggi 329 Mdpl.

Selain menjadi wilayah Taman Nasional Ujung Kulon, Pulau Panaitan juga diterima sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO, bersama dengan Pulau Peucang dan Pulau Handeuleum.

Pulau Panaitan, dengan posisi strategis serta kandungan data arkeologi di dalamnya, menjadi pulau tempat persinggahan dari para pelaut, saudagar atau nelayan yang melalui Selat Sunda, atau lebih buruknya lagi menjadi tempat terdamparnya kapal-kapal yang kurang beruntung ketika melalui pulau tersebut.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: YouTube Mang Dhepi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah