Sekda Cilegon Minta Camat dan Lurah Monitoring TPS Pemilu 2024 di Kota Cilegon

- 13 Februari 2024, 16:45 WIB
Sekda Cilegon Maman Mauludin meminta camat dan lurah di Kota Cilegon melakukan monitoring TPS Pemilu 2024 di wilayah masing-masing.
Sekda Cilegon Maman Mauludin meminta camat dan lurah di Kota Cilegon melakukan monitoring TPS Pemilu 2024 di wilayah masing-masing. /Kabar Banten /Himawan Sutanto

KABAR BANTEN - Sekretaris Daerah atau Sekda Kota Cilegon, Maman Mauludin meminta kepada para Camat dan Lurah agar melakukan monitoring TPS Pemilu 2024 di wilayah masing-masing. Hal itu dilakukan guna mengantisipasi adanya gangguan banjir.

“Kami sudah menerima surat dari BMKG Tangerang, bahwa pada saat pencoblosan malam hari berpotensi hujan ringan. Oleh karena itu, kami minta Camat dan Lurah melakukan monitoring terhadap TPS Pemilu 2024 di wilayah masing-masing,” kata Maman Mauludin, Selasa 13 Februari 2024.

Ia menuturkan, ada 5 Kecamatan yang dalam prakiraan cuaca pada malam hari hujan ringan. Oleh karena itu, monitoring sangat perlu dan datang ke lokasi TPS Pemilu 2024. Apalagi, Camat dan Lurah harus bisa menjaga kondusifitas dalam pelaksanaan Pemilu.

“Ada 5 Kecamatan yang kami terima datanya yang masuk dalam potensi banjir . pantau terus, bila perlu pindahkan TPS tersebut ke tempat yang aman. Jaga netralitas ASN, dan pastikan semua aman, ini adalah hajat 5 tahunan,” ujarnya.

Camat dan Lurah, ujar dia, harus berada di lapangan guna memantau situasi dan kondisi di lapangan.

"Mana TPS yang ada kategori rawan banjir, aman bahkan bila perlu monitoring sampai malam, " tuturnya.

Baca Juga: Berada di Daerah Rawan Banjir, 60 TPS Pemilu 2024 di Kota Cilegon Dipindahkan

Sementara itu, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian meminta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjaga netralitas dan tidak menjadi bagian dari Golongan Putih (Golput) pada Pemilu 2024.

"Saya ingatkan ASN untuk tidak melakukan Golput di 14 Februari nanti. Sebab, satu suara saja dari kalian (ASN-red) sangat penting untuk kemajuan negara ini," tutur Helldy Agustian.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x