Inilah Para Srikandi Banten yang Melenggang ke Senayan

- 28 Februari 2024, 10:19 WIB
Kolase srikandi Banten yang berpotensi melenggang ke senayan, baik DPR maupun DPD.
Kolase srikandi Banten yang berpotensi melenggang ke senayan, baik DPR maupun DPD. /berbagai sumber/

KABAR BANTEN - Ini dia srikandi-srikandi asal Provinsi Banten yang berpotensi melenggang ke Senayan.

Mereka diprediksi lolos menjadi Anggota DPR RI maupun DPD RI karena mendapat perolehan suara tertinggi melalui Pemilu 2024.

Siapa saja srikandi-srikandi Dapil Banten yang bakal duduk sebagai wakil rakyat di Senayan?

Baca Juga: Airin Rachmi Diany Berpotensi Jadi Menteri, Begini Tanggapan Golkar Banten

Caleg DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Banten I (Lebak - Pandeglang) Tia Rahmania dari PDI Perjuangan, Neng Siti Julaiha dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Dapil Banten II (Serang - Cilegon) Annisa. M. A Mahesa dari Partai Gerindra, Sarifah Ainun Jariyah dari PDI Perjungan. Dapil Banten III (Tangerang Raya) Airin Rachmi Diany dari Partai Golkar.

Nama-nama tersebut merupakan terbilang wajah baru dalam panggung politik level Caleg DPR RI pada Pemilu 2024.

Data ini diperoleh Kabar Banten dari data Sirekap milik KPU pada Selasa, 27 Februari 2024 pukul 18.07 WIB dengan progres data masuk 21.821 dari 33.324 atau 65.48 persen tempat pemungutan suara (TPS).

Mereka mendapatkan perolehan suara tertinggi dibandingkan Caleg lain diinternal partai.

Kita sebut saja Caleg DPR RI Dapil Banten I Tia Rahmania dari PDI Perjuangan mendapatkan 25.118 suara, Neng Siti Julaiha dari PPP memperoleh 32.916 suara.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x