Gerakan Berbagi Kebaikan Pokja Ekbispar Banten, Santuni Anak Yatim dan Dhuafa

- 17 Maret 2024, 12:40 WIB
Sejumlah mitra kegiatan Gerakan Berbagi Kebaikan berswafoto bersama anak yatim dan dhuafa usai kegiatan Gerakan Berbagai Kebaikan.
Sejumlah mitra kegiatan Gerakan Berbagi Kebaikan berswafoto bersama anak yatim dan dhuafa usai kegiatan Gerakan Berbagai Kebaikan. /Kabar Banten/Rizki Putri

KABAR BANTEN - Ramadan tahun ini, kelompok kerja (Pokja) wartawan ekonomi, bisnis dan pariwisata (Ekbispar) Provinsi Banten bersama mitra membagikan puluhan sembako serta santunan kepada anak yatim dan dhuafa di Aula Tb Suwandi, Setda Kabupaten Serang, Sabtu 16 Maret 2024.

Tak hanya itu, mereka juga diberikan sejumlah materi sosialisasi sebagai bekal untuk menjadi seorang entrepreneur.

Seperti sosialisasi cinta, bangga dan paham rupiah dari Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Banten.

Baca Juga: Bagaimana Cara Agar Doa Cepat Dikabulkan dan Tidak Ditolak? Simak Jawaban dari Ustadz Adi Hidayat

Kemudian sosialisasi tentang pasar modal dari Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) Provinsi Banten.

Ketua Pokja Wartawan Ekbispar Provinsi Banten Susi Kurniawati mengatakan, kegiatan Berbagi Kebaikan merupakan program charity atau amal dari Pokja Ekbispar.

Kegiatan tersebut juga merupakan agenda tahunan yang rutin dilakukan oleh Pokja Ekbispar Banten setiap bulan ramadan sejak tahun 2020 saat Pandemi Covid-19 melanda Indonesia, termasuk Banten.

"Saya mengucapkan syukur kita bisa kembali berkumpul dalam acara berbagi kebaikan. Ini event tahunan kami dan saat ini sudah masuk tahun kelima," katanya.

Kegiatan berbagi berkaikan, kata dia, menjadi wadah bagi Pokja Wartawan Ekbispar Banten dan mitra untuk sama-sama menunjukkan komitmennya untuk terus saling mengayomi antar sesama.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah