Pilgub Banten 2024 Diprediksi Tanpa Calon Perseorangan, Begini Menurut Pengamat Politik

- 3 Mei 2024, 06:07 WIB
Pengamat politik dari Citra Institute Yusak Farchan yang menyampaikan soal Pilgub Banten 2024.
Pengamat politik dari Citra Institute Yusak Farchan yang menyampaikan soal Pilgub Banten 2024. /Kabar Banten/Irfan Muntaha

KABAR BANTEN - Pemilihan Gubernur atau Pilgub Banten 2024 berpotensi tidak ada calon yang berasal dari jalur independen atau perseorangan. Sebab selain ongkosnya mahal juga persyaratan yang harus dipenuhi dinilai cukup berat.

Pengamat politik dari Citra Institute Yusak Farchan mengatakan, pasangan Calon Gubernur Banten 2024 melalui jalur perseorangan dibolehkan oleh undang-undang. Namun menurutnya berat untuk bisa bersaing.

"Meskipun pasangan calon gubernur-wakil gubernur dari jalur independen (perseorangan) dibolehkan oleh undang-undang, namun karena persyaratannya cukup berat, potensi untuk menang juga cukup berat," ujar Yusak kepada Kabar Banten pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Juga: Pilgub Banten 2024: Airin Rachmi Diany & Ade Sumardi Mesra, Ikut Penjaringan Cagub di PDI Perjuangan

Kata Yusak, sebagaimana dalam peraturan yang berlaku, pasangan Calon Gubernur Banten 2024 melalui jalur perseorangan harus memenuhi syarat sebanyak 633 ribu dukungan atau 7,5 persen dari jumlah daftar pemilih tetap (DPT). Jumlah dukungan itupun harus dibuktikan dengan KTP dan surat pernyataan dukungan.

"Pasangan cagub cawagub dari jalur independen harus mengumpulkan dukungan setidaknya sekitar 633 ribu KTP, atau 7,5 persen dari total daftar pemilih tetap (DPT). Jadi memang cukup berat meskipun tidak harus proporsional sebaran dukungan nya," jelasnya.

Yusak kemudian mengingat kembali pada Pilgub Banten 2017 lalu. Dimana pasangan Calon Gubernur Banten pada tahun politik itu, tidak ada yang berasal dari jalur perseorangan.

"Di Pilkada Banten 2017 lalu juga tidak ada pasangan calon dari jalur independen (Perseorangan). Semua maju dari jalur partai politik karena lebih seksi," jelasnya.

Jika kemudian ada yang mau menjadi Calon Gubernur Banten 2024 dari jalur perseorangan, menurutnya sulit untuk menang. Terlebih itu katanya, jika terpilihpun akan berat dalam mengelola pemerintahan.

"Calon dari independen (Perseorangan), kalaupun ada, akan kesulitan mengelola pemerintahan jika terpilih karena harus mendapatkan dukungan fraksi-fraksi di DPRD untuk menjalankan pemerintahan ke depan," katanya.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah