Daftar Penerima Paritrana Award 2024 Tingkat Provinsi Banten, Kabupaten Tangerang Juara I

- 23 Juni 2024, 10:25 WIB
Plh Sekda Banten Virgojanti saat pemberian penghargaan Paritrana Award 2024.
Plh Sekda Banten Virgojanti saat pemberian penghargaan Paritrana Award 2024. /Dok Biro Adpimpro Setda Banten

Dikatakan, melalui jaminan sosial ketenagakerjaan, lanjutnya, pekerja memiliki perlindungan dalam hal kesehatan, kecelakaan kerja, pensiun, dan juga manfaat lainnya. Dengan adanya jaminan sosial itu, memastikan bahwa pekerja dapat menjalani hidup yang layak dan merasa dihargai atas kontribusinya.

“Proses seleksi penghargaan ini tidaklah mudah, karena kami menerima banyak nominasi yang sangat berkualitas,” ujar Virgojanti.

Oleh karena itu, lanjutnya, para penerima penghargaan ini adalah yang terbaik. Mereka telah melakukan inovasi dalam meningkatkan kualitas jaminan sosial ketenagakerjaan, serta memberikan manfaat yang lebih baik bagi karyawan masing-masing.

 

“Jaminan sosial ini adalah salah satu bentuk perlindungan sosial yang diselenggarakan oleh Negara Kesatuan Republik Indonesia guna menjamin warga negaranya untuk memenuhi kebutuhan hidup dasar yang layak,” kata Virgojanti.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) BPJS Ketenagakerjaan Provinsi Banten Kunto Wibowo mengatakan, proses penilaian Paritrana Award yang dilakukan oleh tim sembilan selama satu tahun ini cukup ketat sekali, baik di tingkat Pemda maupun badan usaha. “Semuanya bagus-bagus dan perbedaan nilainya sangat tipis sekali,” ucapnya.

Misalnya untuk Kabupaten Pandeglang yang semula mendapat juara tiga, tahun ini tergeser oleh Kota Cilegon yang sebelumnya tidak mendapat penghargaan. Namun ternyata Kabupaten Pandeglang tidak mau kalah, ia menyabet kembali penghargaan itu dengan kategori lainnya yakni pelopor perlindungan sosial bagi pekerja sosial.

“Sedangkan untuk Kabupaten Tangerang masih menduduki posisi juara bertahan sejak dua tahun lalu. Bahkan untuk tahun ini, Pemkab Tangerang masuk pada nominasi untuk penghargaan tingkat nasional,” ucapnya.***

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah