Hasil Tes Urine BNN Banten, 10 ASN Pemprov Banten Positif Narkoba

- 21 Desember 2017, 07:30 WIB
tes-urine-ASN-(3)
tes-urine-ASN-(3)

SERANG, (KB).- Sebanyak 10 aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Provinsi Banten dinyatakan positif mengonsumsi narkoba. Hasil temuan tersebut didapat setelah petugas BNN Provinsi Banten melakukan tes urine 4.000 ASN Pemprov Banten, di lapangan Masjid Raya Al-Bantani, KP3B, Curug, Kota Serang, Selasa (19/12/2017). "Ada (yang positif mengonsumsi narkoba). Sekitar 10 orang (ASN)," ujar Kepala Bidang (Kabid) Pemberantasan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Banten, AKBP Abdul Majid kepada Kabar Banten melalui pesan WhatsApp, Rabu (20/12/2017). Namun, pihaknya belum mengetahui identitas ASN yang positif mengonsumsi narkoba tersebut. Sebab, ada ribuan ASN yang diperiksa urine-nya. Oleh karena itu, pihaknya akan mengecek urine yang positif narkoba tersebut. "Kami akan lakukan cek and ricek dulu (terhadap urine yang positif). Mau ditelusuri dulu, hasilnya atas nama siapa," kata mantan Kepala Seksi Penyelidikan Polair Polda Banten ini. Terkait langkah hukum yang diambil terhadap ASN yang positif narkoba tersebut, Abdul Majid juga belum bisa memastikan. Namun demikian, dia berharap Pemprov Banten memberikan pembinaan terhadap ASN yang positif narkoba tersebut. "Bisa iya, bisa enggak (tindak lanjut). Yang jelas, untuk ASN yang positif harus diberikan peringatan dari atasannya," ucapnya. Dia mengatakan, pihaknya tidak segan-segan menindak ASN yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba, atau bahkan terlibat dalam penjualan barang haram tersebut. Oleh karena itu, dia mengimbau ASN untuk menjauhi narkoba. Sebab, mengonsumsi, memiliki atau bahkan terlibat dalam perdagangan narkoba ada sanksi pidana. "Ancaman minimal pidana penjara selama 4 tahun (kepemilikan narkoba)," tuturnya. Sementara itu, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Ganis Diponegoro, tidak dapat dikonfirmasi. Saat dihubungi melalui telepon selulernya dalam keadaan tidak aktif. Seperti diketahui, sekitar 4.000 ASN di lingkungan Pemprov Banten menjalani tes urine di lapangan Masjid Raya Al-Bantani, KP3B, Curug, Kota Serang, Selasa (19/12/2017). Tes narkoba yang dilakukan BNN Provinsi Banten tersebut sempat membuat para pegawai kaget, karena dilakukan mendadak seusai peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial, Hari Bhakti Disabilitas, Hari Anti Korupsi Internasional, Hari Bhakti Transmigrasi ke-67, Hari Bela Negara ke-69 dan Hari Kesadaran Nasional. Ribuan ASN mulai dari Eselon II, III, IV dan staf pun kemudian mengantre untuk mengambil botol tempat urine yang disediakan. Kepala BNN Provinsi Banten, Brigjen Pol. Muhamad Nurochman mengatakan, tes urine tersebut merupakan permintaan Gubernur Banten Wahidin Halim. (FI)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah