LAZ Harfa Bagikan Gerobak untuk Pedagang

- 10 Januari 2018, 22:00 WIB
Laz Harfa bagikan gerobak untuk pedagang
Laz Harfa bagikan gerobak untuk pedagang

Lembaga Amil Zakat (LAZ) Harapan Dhuafa (Harfa) menyalurkan bantuan sosial berupa gerobak bagi 121 pedagang kecil. Penyaluran tersebut dilakukan di Kabupaten Serang, Kabupaten Lebak dan Kabupaten Pandeglang pada Selasa-Rabu (09-10/01/2018). Manajer Program LAZ Harfa, Muhamad Mukri mengungkapkan, pemberian gerobak usaha merupakan bentuk perhatian LAZ Harfa bersama YBM BRI Jakarta agar pedagang kecil memiliki fasilitas usaha yang layak, bersih dan juga sehat. “LAZ Harfa memberikan gerobak usaha pada pedagang kecil, untuk membantu masyarakat dhuafa, memiliki fasilitas usaha yang layak, bersih dan sehat dengan harapan semakin fasilitasnya baik, semakin banyak juga pelangganya,” tuturnya. Mukri mengatakan gerobak usaha tersebut dibagikan pada mustahik binaan LAZ Harfa di berbagai daerah Provinsi Banten dengan sasaran pedagang keliling, pedagang pangkalan dan rumahan. “Gerobak yang kami bagikan sebanyak 121 unit dengan penerima manfaat sebanyak 121 orang yang berasal dari tiga daerah di Provinsi Banten dengan rincian Kabupaten Pandeglang 65 orang, Lebak 35 orang dan Serang 21 orang, “ katanya. Manajer Fundraising Humas dan Media LAZ Harfa, Mukarromi Maksum menuturkan salah satu permasalahan masyarakat dhuafa adalah ekonomi, sehingga perlu ada solusi yang tepat dengan mengoptimalkan program pemberdayaan ekonomi. Sesuai informasi dari BPS Provinsi Banten tentang bertambahnya angka kemiskinan dibanten, harus menjadi perhatian bersama dan langkah kongkrit yang cepat dan tepat. Hal itu bisa dilakukan dengan bergandeng tangan antara pemerintah dan swasta dengan menggerakan masyarakat untuk saling berbagi dan membangun program yang bersifat pemberdayaan. "Laz harfa mengawali dengan menyalurkan 121 gerobak, untuk dijadikan fasilitas usaha bagi pedagang kecil. Semoga LAZ Harfa terus menjadi bagian dari solusi atas permasalahan ekonomi masyarakat dhuafa, kami ucapkan terimakasih pada YBM BRI dan Masyarakat Banten selaku donatur kami," kata Romi. (DE)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah