Senangnya Nenek Kastinah Didatangi Brimob Polda Banten

- 29 Agustus 2018, 10:03 WIB
PSX_20180829_100324
PSX_20180829_100324

SERANG, (KB).- Wajah sumringah dan senang terpancar dari wajah Kastinah, seorang nenek berusia 80 tahun yang hidup sendiri di sebuah gubuk dilahan milik pemerintah di kampung Pasir Binong, Desa Palembang, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang. Nenek yang sehari-hari bekerja sebagai penjual abu gosok tersebut, begitu bahagia ketika didatangi personel Brimob Polda Banten dan pengurus Bhayangkari. Kedatangan korps baret biru yang dipimpin Dansat Brimob Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi tersebut, untuk menyerahkan bantuan sembako kepada Kastinah. Dalam kunjungannya, anggota brimob juga melaksanakan kegiatan bakti sosial memperbaiki rumah sederhana yang lebih mirip dengan gubuk yang sudah tidak layak huni yang ditempati nenek Kastinah. "Kegiatan ini merupakan bentuk tali kasih korps Brimob kepada warga yang memang perlu mendapat bantuan. Bakti sosial inipun merupakan kegiatan rutin bulanan," ujar Reeza dalam siaran persnya, Rabu (29/8/2018). Reeza menjelaskan gubuk yang ditempati Kastinah tersebut berada di atas lahan Dinas PU dengan meminjam pakai lokasi tanah yang jauh dari  rumah penduduk. "Oleh karena itu kami tergerak untuk memberikan bantuan sekedar meringankan beban hidup nenek Kastinah, InsyaAllah barokah," ujarnya. Reeza berharap apa yang ia dan anggotanya lakukan dapat membahagiakan nenek Kastinah. "Ibu Kastinah mengaku merasa senang. Alhamdulillah kami bisa berbagi. Semoga ini bermaanfaat," ujarnya. Dalam kunjungan tersebut, selain memberikan bantuan sembako dan kerja bakti, personel Brimob Polda Banten beserta anggota Bhayangkari juga memberikan peralatan rumah tangga seperti kenceng, langseng, sapu ijuk, saringan gorengan, pengki plastik, teko plastik, panci, sotil. (KO)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah