Suami Selalu Makan di Tempat Kerja dan Jarang Makan Masakan Istri, Kata Buya Yahya, Ini yang Mesti Dilakukan

- 2 Januari 2022, 10:14 WIB
Buya Yahya menjelaskan  cara istri menyikapi suami yang selalu makan di tempat kerja.
Buya Yahya menjelaskan cara istri menyikapi suami yang selalu makan di tempat kerja. /Tangkapan layar/YouTube Al-Bahjah TV

Lebih lanjut, Buya Yahya menuturkan bahwa dalam kehidupan berumah tangga, maka mesti ada sikap saling memahami antara kedua belah pihak, jika tidak memahami maka akan berbahaya seperti yang dialami begitu.

"Sebenarnya begini saja wahai suami yang baik, saat sudah makan diluar, lalu di rumah disajikan makan oleh sang istrinya, berterimakasihlah pada sang istri, apa salahnya mencicipinya untuk menyenangkan hati sang istri, jangan bilang ah sudah makan makan maka akan timbul kekecewaan," kata Buya Yaya.

Sementara bagi sang istri, disaat suaminya yang baik hati dihidangkan makanan di tempat kerja dan tidak enak kalau tidak memakannya lalu saat pulang dalam keadaan sudah kenyang, sementara Anda sudah siapkan, maka berilah kalimat manja jangan menghakimi dan jangan marah.

Baca Juga: Dosakah Menggunakan Harta dari Hasil Temuan? Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

"Semisal, Ansa mengatakan pada suami Anda, 'suami sudah makan, sudah kenyang ya, Oh biar saya saja yang makan sendiri biar tambah berat badan'," ujar Buya Yahya.

Jika sang istri berlaku seperti itu, maka akan ada komunikasi baik yang terbangun, mau tidak mau sang suami pun merasa tidak enak dan berupaya juga untuk menyenangkan hati sang istri, sehingga indahnya romantisme dalam rumah tangga bisa terjaga.

Jadi, dalam menjalin hubungan suami istri, jangan sering dibawa marah melainkan terus tumbuhkan sikap saling percaya dan memahami, maka keindahan dalm rumah tangga pun dapat dirasakan.***

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Youtube Al-Bahjah TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah