8 Nama Surga dan Calon Penghuninya yang Ada Penjelasannya dalam Al Qur'an

- 29 Agustus 2022, 08:38 WIB
Ilustrasi surga dan calon penghuninya yang terdapat dalam Al Qur'an
Ilustrasi surga dan calon penghuninya yang terdapat dalam Al Qur'an /Natural Paradise/Freepic

KABAR BANTEN - Surga  adalah tempat peristirahatan terakhir manusia beriman di Akhirat.

Surga sudah diciptakan Allah SWT bakal dihuni oleh orang orang yang di RidhoiNya.

Dilansir dari kanal YouTube Buya Milenial, inilah 8 nama surga yang terdapat dalam Al Qur'an.

Baca Juga: 10 Sekolah Terbaik dari Provinsi Banten Berdasarkan Nilai UTBK 2022

1. Surga Firdaus diciptakan oleh Allah SWT dari emas, penghuni Swargi Firdaus adalah orang yang beriman kepadaNya seperti yang dijelaskan dalam Al Qur'an surat Al Mukminun ayat 1 -11

2. Surga Adn diciptakan oleh Allah SWT dari intan putih, calon penghuninya orang yang sabar mencari keridhoan Allah, mendirikan solat dan sedekah.

3. Surga Naim diciptakan oleh Allah SWT dari perak putih, calon penghuninya orang yang beriman dan beramal soleh

4. Surga Ma'wa diciptakan oleh Allah SWT dari Jamrud hijau, calon penghuninya orang yang bertaqwa kepadaNya

5. Surga Darussalam diciptakan oleh Allah SWT dari yakut merah , calon penghuninya seperti yang dijelaskan dalam surat surat an am ayat 127

6. Surga Darul Mukomah diciptakan oleh Allah SWT dari permata putih, calon penghuninya orang yang amal kebaikannya amat banyak dan jarang melakukan kesalahan.

7. Surga Makomul Amin diciptakan oleh Allah SWT dari emas, calon penghuninya orang yang keimanannya sudah mencapai tingkat Muttaqin

8. Surga Khuldi diciptakan oleh Allah SWT dari Marjan merah dan kuning, calon penghuninya orang yang taat menjalankan perintah Allah SWT dan menjauhi laranganNya

Itulah 8 nama surga dan calon penghuninya yang penjelasannya terdapat dalam Al Qur'an.***

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Youtube Buya Millenial


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah