1549852

Kecewa Banyak Sampah di Tempat Acara, Arief Semprot Camat

- 22 September 2017, 14:15 WIB
Arief R Wismansyah
Arief R Wismansyah

Terlihat banyak sampah berserakan pada Peringatan Tahun Baru Hijriyah yang digelar di beberapa kecamatan di Kota Tangerang, membuat Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah kecewa. Orang nomor satu di Kota Tangerang ini pun langsung bereaksi. "Ini mana petugas operasionalnya, sampah banyak begini dibiarin aja," kata Arief saat melihat bekas bungkus jajanan yang berserakan di depan panggung tempatnya memberikan sambutan Peringatan Tahun Baru Hijriyah 1439 H, di Kecamatan Pinang, Kamis (21/9/2017). Arief sangat menyayangkan kinerja petugas operasional lapangan Kecamatan Pinang yang tidak tanggap menangani sampah. Dimana pada peringatan Tahun Baru Hijriyah di halaman Kantor Kecamatan Pinang, kondisinya banyak dipenuhi oleh sampah yang berserakan. Bahkan di depan panggung acara pun banyak ditemukan sampah bekas jajanan para anak TK yang hadir di acara tersebut. Menyikapi hal tersebut, ia pun meminta agar Camat Pinang, Agun Djumhendi Junus untuk menegur langsung para petugas operasional yang lalai tersebut. "Ada berapa orang ini petugasnya Pak camat? Coba cari mereka secepatnya. Karena inikan peringatan Tahun Baru Hijriyah harusnya kita bisa memaknainya lebih mendalam, dengan menjadikan ini sebagai momentum untuk bersama-sama hijrah dari lingkungan yang kotor menjadi lingkungan lebih bersih, dari sebelumnya suka buang sampah sembarang jadi lebih peduli dengan buang sampah pada tempatnya," tuturnya. Arief sendiri memaknai peringatan tahun baru hijriyah, harus bisa dijadikan sebagai momentum untuk perubahan menuju ke arah yang lebih baik. "Karena inilah inti dari hijrah. Makanya adik-adik yang pada jajan jangan buang sampah sembarangan ya, mari kita bersama-sama berhijrah ke arah yang lebih baik. Sehingga peringatan 1 Muharram ini bisa membawa kebaikan bagi seluruh masyarakat Kota Tangerang," ucapnya. Rupanya kekecewaan Arief terhadap sampah yang berserakan masih berlanjut. Sebab, saat akan meninggalkan lokasi acara, Arief yang sedang berjalan menuju mobilnya, langsung mungutin bungkus jajanan yang di buang sembarangan di halaman kantor kecamatan tersebut. "Satpol PPnya kok malah diem aja, kalau lihat sampah ambilin jangan nonton," tutur Arief sambil mungutin sampah. Pemandangan sama juga terlihat saat Arief menghadiri acara di Kecamatan Benda. Lagi-lagi Arief terlihat gemas dengan kondisi tempat acara yang banyak sampah bekas jajanan. Camat Benda, Tedi Rustendi yang hadir di lokasi acara juga tak luput dari teguran wali kota. "Ini kalau tempatnya kotor kan katanya tempatnya setan, masak iya nanti masyarakatnya mau dibilang setan juga. Terus lurahnya lurah setan terus camatnya camat setan juga dong," kata Arief. (H-36)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah