Wisata Curug Kebo Butuh ”Polesan”

- 9 Februari 2020, 01:00 WIB
Curug Kebo Malingping
Curug Kebo Malingping

OBJEK wisata Curug Kebo di Kampung Pagenggang, Desa Sumber Waras, Kecamatan Malingping butuh perhatian. Sebab, Curug Kebo yang saat ini memiliki panorama alam yang indah dan udara yang terbilang masih asri itu masih minim fasilitas, terutama infrastruktur jalan menuju lokasi tersebut.

Curug Kebo memiliki ketinggian sekitar delapan meter dengan dua air terjun yang dipisahkan oleh batu besar. Batu yang menonjol di antara dinding-dinding batu yang memanjang, nampak terlihat begitu eksotik.

Jika debit air sedang tinggi, pengunjung juga akan disuguhkan panorama alam yang berupa pelangi menghiasi curug tersebut. Namun sayangnya, keindahan yang ada didestinasi wisata itu masih butuh polesan dan penataan karena masih minim fasilitas.

Salah seorang pengunjung Febri mengatakan, Curug Kebo airnya cukup deras dan jernih. Sehingga suara air terjun sangat terdengar dan mengasyikkan. Bahkan, udara di sekitar lokasi wisata masih sangat asri dan alami.

"Cukup indah dan menyenangkan melihat air terjunnya, apalagi airnya menurut saya cukup jernih," kata Febri, Kamis (6/2/2020).

Ia mengungkapkan, rindangnya pohon-pohon di sekitar curug serta suara hewan, seperti burung masih terdengar memberikan kenyamanan tersendiri bagi pengunjung. Artinya, curug tersebut dinilai masih memiliki keindahan yang alami.

"Masih banyak terdengar suara burung dan banyak pohon di sekitar curug. Ini cukup membuat kita sejenak melupakan kepenatan akibat rutinitas pekerjaan," ucapnya.

Namun demikian, menurut Febri, masih minimnya fasilitas umum dan akses yang harus dibenahi. Sebab, saat ini menuju lokasi masih terbilang sulit. Dampaknya, masih rendahnya masyarakat untuk berkunjung ke lokasi.

”Seandainya dibenahi dan ditata rapi, saya pastikan curug ini akan ramai dikunjungi," tuturnya.

Pengunjung lainnya, Oji mengungkapkan, dengan keindahan yang dimiliki Curug Kebo ini sangat cocok untuk wisata keluarga. Hal itu dapat dilihat dari hamparan bebatuan yang cukup luas dan kerindangan pohon di sekitar curug. Serta adanya beberapa kolam air yang bisa dipakai untuk berenang.

"Sangat bagus, ada dua tempat seperti kolam yang bisa dipakai berenang anak dan dewasa serta tempat yang bisa dipakai untuk berkumpul dengan keluarga. Ini potensi besar untuk meningkatkan pengunjung, kalau akses jalan segera dibenahi,” katanya. (Galuh Malpiana)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah