7 Kamera Ponsel Terbaik Dunia, Update November 2022

- 30 November 2022, 14:51 WIB
Ilustrasi Ponsel Kamera Selfie Terbaik Dunia, Update Rangking November 2022. /Tangkapan Layar/Instagram @techrush_
Ilustrasi Ponsel Kamera Selfie Terbaik Dunia, Update Rangking November 2022. /Tangkapan Layar/Instagram @techrush_ /

KABAR BANTEN - Perangkat Kamera pada HP atau Ponsel saat ini menjadi salah satu hal yang penting keberadaan maupun kualitasnya yang dibutuhkan oleh sebagian orang.

Bagaimana tidak, dengan adanya fitur kamera pada genggaman HP atau Ponsel, kita dapat mengabadikan apapun yang terjadi di depan kita, entah itu suatu yang unik atau sekedar mengabadikan momen berharga.

Oleh karena itu, sektor kamera pada HP / Ponsel patut dipertimbangkan bagi seseorang yang senang dengan kegiatan dalam bidang fotografi maupun videografi.

Mengingat saat ini media sosial seperti Facebook Instagram dan YouTube menjadi salah satu wadah favorit memberikan informasi berupa gambar.

Baca Juga: Percepatan Penurunan Stunting: Gotong Royong Bersama BKKBN, BPIP Libatkan Paskibraka Duta Pancasila Indonesia 

Seperti pada artikel kali ini yang akan menyediakan daftar Ponsel dengan sektor kamera terbaik dunia menurut situs DxOMark update bulan November 2022.

Untuk diketahui, DxOMark merupakan situs terkenal yang giat menguji kemampuan perangkat penting yang ada di ponsel.

Seperti sektor kamera, layar, baterai, hingga audio ponsel yang tentunya diuji secara profesional.

Berikut merupakan daftarnya secara berurutan lengkap dengan update harganya per November 2022:

Baca Juga: Profil dan Biodata Moon Sang Min, Banjir Tawaran Iklan dan Drama Usai Bintangi Under The Queen's Umbrella

7. Apple iPhone 13 Pro 5G (Skor 141)

--- Layar Super Retina XDR OLED, 120Hz --- Chipset Apple A15 Bionic --- Penyimpanan RAM 6GB, ROM 128/256/512 GB / 1TB --- Kamera 12MP (Depan), 12MP, f/1.5 (OIS) +12+12MP (Belakang) --- Baterai 3095 mAh, 23Watt

Harga Rp18,7 - 29,2 jutaan

6. Huawei P50 Pro (Skor 143)

--- Layar OLED, 120Hz --- Chipset Qualcomm Snapdragon 888 4G --- Penyimpanan 8GB RAM, ROM 256GB --- Kamera 13MP (Depan) / 50MP f/1.8 (OIS) +64+13+40 MP (Belakang) --- Baterai 4360 mAh, 66Watt

Harga 12,9 jutaan

5. Apple iPhone 14 Pro 5G (Skor 146)

--- Layar LTPO Super Retina XDR OLED, 120Hz --- Chipset Apple A16 Bionic --- Penyimpanan RAM 6GB, ROM 128/256/512/1024 GB --- Kamera 12MP (Depan), 48MP, f/1.8 (OIS) +12+12 MP (Belakang) --- Baterai 3200 mAh

Harga Rp15,5 - 28 jutaan

4. Apple iPhone 14 Pro Max 5G (Skor 146)

--- Layar LTPO Super Retina XDR OLED, 120Hz --- Chipset Apple A16 Bionic -- *Penyimpanan RAM 6GB, ROM 128/256/512/1024 GB -- *Kamera 12MP (Depan), 48MP, f/1.8 (OIS) +12+12 MP (Belakang) -- *Baterai 4323 mAh

Harga Rp17 - 23,8 jutaan

3. Honor Magic4 Ultimate 5G (Skor 147)

--- Layar LTPO OLED, 120Hz --- Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 --- Penyimpanan RAM 12GB, ROM 512GB --- Kamera 12MP (Depan), 50MP, f/1.6 (OIS) +64+64+50+12MP (Belakang) --- Baterai 4600 mAh, 100W, 100% in 30 min (advertised)

Harga Rp26 jutaan

2. Google Pixel 7 Pro 5G (Skor 147)

--- Layar LTPO AMOLED, 120Hz --- Chipset Google Tensor G2 --- Penyimpanan RAM 8/12 GB, ROM 128/256/512 GB --- Kamera 10,8 /MP (Depan), 50MP, f/1.9 (OIS), 48+12MP (Belakang) --- Baterai 5000, 30Watt

Harga Rp11,7 - 17 jutaan (global)

1. Huawei Mate 50 Pro 4G (Skor 149)

--- Layar OLED, 120Hz --- Chipset Snapdragon 8+ Gen 1 4G --- Penyimpanan RAM 8GB, ROM 256/512 GB - Kamera 50 MP f/1.4-f/4.0 (OIS) +64+13 MP, Baterai 4700 mAh, 66Watt

Harga Rp17,8 - 27 jutaan (global)

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kamis 1 Desember 2022: Aries, Taurus dan Gemini, Kekayaan tak Terduga akan Anda Terima

Itulah 7 Ponsel pintar dengan kamera terbaik di dunia menurut DxOMark.

Dengan pilihan merek terbaik tersebut bisa menjadi pertimbangan anda untuk membeli ponsel baru di tahun 2022.

Perlu diketahui, beberapa harga yang tertera di atas sewaktu-waktu dapat berubah, mengingat ponsel-ponsel keluaran terbaru akan menggeser harga ponsel-ponsel terdahulunya menjadi lebih murah.***

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: DxOMark


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x