Hadapi Industri 4.0, Pelaku Ekraf di Kabupaten Lebak Diberikan Pelatihan “Digital Marketing”

- 15 Oktober 2019, 02:00 WIB
pelatihan digital marketing
pelatihan digital marketing

LEBAK, (KB).- Sedikitnya 30 pelaku ekonomi kreatif (Ekraf) di Kabupaten Lebak mengikuti pelatihan ‘digital marketing’ yang diselenggarakan Dinas Pariwisata Kabupatan Lebak di Pekarangan Jati, Yayasan Guriang Tujuh, Kecamatan Warunggunung, Kabupaten Lebak, Sabtu, (12/10/2019).

Pelatihan tersebut menghadirkan pemateri di antaranya SEO dan Marketing Web Firman Pamungkas,  Web Creator Sheina Meilhada K dan YouTuber Firman G. Amir.

Kepala seksi (Kasi) pengembangan usaha ekonomi kreatif Dinas Pariwisata Kabupaten Lebak, Farid Surawan menjelaskan, pelatihan digital marketing ini bertujuan untuk meningkatkan pemasaran produk Ekraf di Kabupaten Lebak ke Pasar International melalui pasar digital.

"Ini juga sebagai salah satu cara Pemerintah Kabupaten Lebak untuk menyiapkan para pelaku ekraf dalam menghadapi industri 4.0," kata Farid kepada Kabar Banten, Senin (14/10/2019).

Pihaknya meyakini para pelaku ekraf di Kabupaten Lebak dapat meningkatkan kemampuan dalam hal pemasaran di media sosial. "Saat ini, segala sesuatunya bisa diupload ke web atau medsos. Nah para pelaku ekraf kenapa tidak memanfaatkan momen itu untuk memasarkan produknya," ujar Farid.

Ia berharap melalui kegiatan pelatihan digital marketing ini banyak pelaku ekraf di Kabupaten Lebak yang handal dalam memasarkan produk di media social atau media online.

"Untuk pelaku ekraf di luaran yang tidak sempat mengikuti acara tersebut, kita juga hadirkan rangkuman kegiatan di akun instagram @lebakcreative. Akun tersebut merupakan akun komunitas para pelaku ekraf dan berbagai kegiatan kita post disitu," pungkasnya.

Sementara, Cak Alief salah satu pelaku ekraf mengapresiasi adanya kegiatan pelatihan digital marketing yang diselenggarakan Dinas Pariwisata Kabupaten Lebak.

"Kegiatan seperti ini harus sering dilakukan, kalau bisa ya 3 bulan sekali, tujuannya untuk terus memotivasi pelaku ekraf agar menjalani bisnis ekraf menjadi hobi," ujarnya. (Lugay/KO)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah