Partai Berkarya Tunggu Aspirasi Daerah

- 7 Juli 2019, 16:08 WIB
Halal Bihalal Partai Berkarya Banten
Halal Bihalal Partai Berkarya Banten

CILEGON, (KB).- Partai Berkarya menunggu aspirasi daerah usai mahkamah konstitusi (MK) memutuskan menolak gugatan terhadap pasangan capres 02 Prabowo-Sandiaga Uno. Hal itu dikatakan oleh Sekjen DPP Partai Berkarya Priyo Budi Santoso di acara Halal Bihalal Partai Berkarya DPD Kota Cilegon.

"Saat ini kami masih menunggu aspirasi dari rekan pengurus daerah Partai Berkarya dan belum memutuskan apakah ikut bergabung atau sebagai oposisi," katanya, Ahad (7/7/2019).

Dia mengatakan, jutaan masyarakat yang memilih Capres 02. Bahkan ketika MK memutuskan menolak, tidak sedikit masyarakat yang membawa aspirasi untuk kemenangan 02 menangis.

"Sebagai oposisi juga tidak salah, karena itu bagian dari demokrasi. Apa jadinya kalau semua partai masuk dalam pemerintahan, hal itu tidak bagus bagi demokrasi," ujarnya.

Disinggung mengenai bubarnya koalisi capres 02 pasca putusan MK. Priyo menjawab bahwa permasalahan itu dikembalikan kepada partai masing-masing.

"Usai putusan MK, saya bersama Bu Titik dan Pak Laksamana Tedjo, hadir dan mengikuti rapat di Kertanegara kediaman Pak Prabowo. Inti dari pembicaraan itu adalah untuk koalisi diserahkan kepada masing-masing partai. Dan partai Berkarya, sampai dengan saat ini belum memutuskan," tuturnya.

Hadir pada kegiatan halal bihalal tersebut ketua DPW Berkarya Banten Helldy Agustian, Ketua DPW Berkarya Kalimantan Timur Andi Burhanuddin, Sekretaris DPW Banten Fauzi Salam, Ketua DPD Berkarya Cilegon Sabihis, sejumlah caleg terpilih serta jajaran pengurus tingkat DPD, DPC, dan tamu undangan lainnya.

Seperti diketahui, dalam Pilpres kemarin, Partai Berkarya berkoalisi dengan Gerindra, PAN, PKS dan Demokrat mengusung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Dalam Pilpres koalisi yang disebut dengan Indonesia Adil Makmur hanya memperoleh suara 45 persen dengan jumlah suara 68 juta lebih, sedangkan Jokowi-Maruf Amin 85 juta atau 55 persen. (HS)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah