5 Tips Agar Bayi Tidur Lebih Nyenyak

14 Mei 2022, 07:45 WIB
Ilustrasi terkait 5 tips agar bayi tidur lebih nyenyak. /Pexels / Helena Lopes/

KABAR BANTEN - Tips agar bayi tidur lebih nyenyak merupakan salah satu hal yang perlu dilakukan oleh orang tua.

Sebab tidur yang nyenyak sangat diperlukan bayi dalam menjaga kesehatan dan mengoptimalkan tumbuh kembangnya.

Kurangnya waktu tidur bayi bisa mempengaruhi perkembangannya sekaligus membuat moodnya menjadi lebih buruk.

Baca Juga: Bunda, Ini 5 Tips Agar Anak Suka Makan Sayur

Untuk membantu bayi agar bisa tidur nyenyak semalaman, maka orang tua perlu mengetahui beberapa tips apa saja yang bisa mempengaruhi kualitas tidur bayi tersebut .

Berikut 5 tips supaya bayi tidur nyenyak sebagaimana dikutip Kabar Banten dari channel youtube Dunia Parenting

1. ASI yang cukup.

Tips pertama agar bayi tidur nyenyak adalah mendapatkan asupan ASI yang cukup sangatlah penting untuk menjaga bayi tidak mudah bangun karena kehausan saat bayi sedang tidur.

Oleh sebab itu pastikan bayi sudah mendapatkan ASI yang cukup agar bayi bisa tidur dengan nyenyak.

Selain itu dengan ASI yang cukup juga membantu bayi tumbuh dan berkembang dengan baik.

2. Sinar matahari.

Tips yang kedua supaya bayi tidur nyenyak adalah bayi harus mendapatkan paparan sinar matahari di pagi hari, oleh sebab itu menjemur bayi di pagi hari perlu orang tua lakukan jika cuaca sedang cerah.

Waktu terbaik untuk menjemur bayi yaitu sekitar jam 7 sampai jam 9 pagi.

Namun perhatikanlah cara menjemur bayi yang tepat untuk mendapatkan manfaatnya dengan baik.

3. Asupan makanan penunjang.

Tips yang ketiga supaya bayi tidur nyenyak berikan asupan makanan penunjang.

Asupan makanan dari MP ASI juga termasuk salah satu faktor yang mempengaruhi kualitas tidur bayi yang sudah berusia 6 bulan keatas.

Perut yang tidak kelaparan bisa membantu bayi tidak terbangun di malam hari, selain itu asupan vitamin dan mineral dari beberapa makanan tertentu bisa membuat bayi lebih rileks, sehingga membantu bayi untuk mudah tertidur.

Beberapa asupan seperti pisang, kacang-kacangan dan sayuran hijau merupakan makanan yang bisa membantu tidur bayi jadi lebih nyenyak.

4. Aktivitas fisik.

Tips yang ke empat agar bayi tidur nyenyak ajak bayi melakukan aktifitas fisik.

Jika aktif melakukan aktivitas fisik di siang harinya bisa membuat bayi lebih mudah tidur nyenyak di malam hari.

Sebab aktivitas fisik tersebut dapat membantu mengeluarkan energi, sehingga bayi jadi lebih mudah terlelap di malam harinya.

Maka jika orang tua ingin bayinya tidur nyenyak ajaklah bayi main dengan sejumlah permainan yang bisa merangsang perkembangan motoriknya.

Namun hindari melakukan aktivitas fisik saat sudah dekat dengan waktu tidurnya.

5. Gestur menenangkan.

Tips lainnya yang bisa membantu bayi tidur lebih mudah yaitu gestur menenangkan yang bayi dapatkan, gestur menenangkan itu bisa berupa sentuhan lembut suara wait noise, ayunan dan memposisikan bayi dalam keadaan siap tidur.

Baca Juga: Tumbuhkan Minat Baca Anak Usia Dini, Berikut 4 Tips Memilih Buku Cerita Bergambar

Hal tersebut menjadi faktor yang tidak boleh orang tua abaikan. Ciptakanlah suasana yang tenang dan kondusif di sekitar bayi agar bayi lebih nyaman dan tidur lebih pulas.

itulah 5 tips agar bayi tidur lebih nyenyak di malam hari. Semoga informasi ini bermanfaat.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: YouTube Dunia Parenting

Tags

Terkini

Terpopuler