7 Obat Herbal Untuk Kolesterol yang Disarankan dr. Zaidul Akbar

10 Juli 2022, 19:06 WIB
dr. Zaidul Akbar saat menjelaskan obat herbal untuk kolesterol. /Tangkapan layar/Youtube dr. Zaidul Akbar Official

KABAR BANTEN - Bagi para penderita penyakit kolesterol mungkin membutuhkan adanya obat herbal yang aman untuk tubuh dan kesehatan.

Apalagi, bagi yang sedang mengalami gejala penyakit kolesterol setelah menyantap hidangan daging kurban, seperti daging kambing.

Tentunya, obat herbal bisa menjadi salah satu pilihan atau alternatif untuk mengatasi penyakit kolesterol yang sangat menyiksa.

Baca Juga: Kumpulan Quotes Romantis dan Kata-kata Mutiara tentang Cinta dari Buya Hamka, Menyentuh Hati

Berikut ini beberapa obat herbal untuk menyeimbangkan kolesterol dari dr. Zaidul Akbar, yang dikutip dari Channel YouTube dr. Zaidul Akbar Official:

1. Minyak Zaitun atau VCO (Virgin Coconut Oil)

Banyak sebenarnya obat herbal untuk kolesterol, salah satunya semua jenis lemak-lemak baik, seperti minyak zaitun atau VCO (Virgin Coconut Oil). Itu juga bisa digunakan untuk memperbaiki keseimbangan kolesterol.

2. Bawang-bawangan

Bawang-bawangan dikatakan dr. Zaidul Akbar bisa menjadi salah satu obat herbal menyeimbangkan kolesterol, seperti bawang merah dan bawang putih.

Bawang-bawangan tersebut sangat baik untuk menjaga keseimbangan tubuh, khususnya berkaitan dengan kolesterol.

3. Habbatussauda

Salah satu obat herbal untuk menyeimbangkan kolesterol yang disarankan oleh dr. Zaidul Akbar adalah habbatussauda.

Ia menyarankan agar konsumsi habbatussauda 5 butir pada pagi hari, kemudian 5 butir lagi pada malam hari.

4. Rempah Rimpang

Selain obat herbal sebelumnya, ternyata ada pilihan yang mudah dan murah untuk didapatkan, yang disarankan oleh dr. Zaidul Akbar untuk menyeimbangkan kolesterol.

Rempah rimpang menjadi salah satu yang disarankan dr. Zaidul Akbar, seperti jahe dan kunyit.

Konsumsi lah air rebusan jahe dan kunyit sebanyak 2 kali sehari.

5. Air Putih

Cara paling mudah lainnya yang disarankan dr. Zaidul untuk menyeimbangkan kolesterol adalah mengonsumsi air putih 2 hingga 3 liter sehari.

 

6. Propolis dan Madu

 

Salah satu yang menjadi obat herbal untuk menyeimbangkan kolesterol yang disarankan oleh dr. Zaidul Akbar adalah produk-produk propolis dan madu.

7. Berbekam

dr. Zaidul Akbar pun menyarankan bagi para penderita penyakit kolesterol agar melakukan bekam, karena sangat baik untuk mengembalikan keseimbangan kolesterol.

Itu lah beberapa pilihan obat herbal yang disarankan oleh dr. Zaidul Akbar di channel youtubenya.

"Mana yang lebih mudah untuk anda mengaksesnya. Tergantung anggaran, kalau misalkan anggaran, yang paling gampang rempah rimpang (jahe, kunyit) saja, itu paling murah modal Rp 10ribu hingga Rp 20 ribu itu banyak banget, bisa kita beli macam-macam rempah rimpang," ujarnya.

Selain memberikan beberapa pilihan obat herbal untuk menyeimbangkan kolesterol, dr. Zaidul Akbar juga menyarankan agar penderita kolesterol untuk berpuasa.

"Ramuan herbal untuk kolesterol, puasa. Puasa itu sangat efektif untuk menurunkan kolesterol. masalahnya, minum herbal atau obat-obatan herbal, tapi sumber kolesterolnya tidak disetop ya gimana mau turun itu kolesterol," katanya.

Baca Juga: Resep Rahasia Sambal Sehat Ala dr. Zaidul Akbar, Salah Satu Manfaatnya Mencegah Penyakit Jantung

Maka ia menyarankan agar mengurangi atau menghindari makanan yang berminyak dan tepung tinggi, sebut saja gorengan.

Lalu, ia pun menyarankan untuk perbanyak konsumsi sayur, buah, serta makanan sehat lainnya.

"Kalau masih makan minyak-minyak tinggi, tepung tinggi, jarang sayur, jarang buah, jarang air putih, jarang makanan sehat, ya jangan berharap banyak," katanya.***

 

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube dr. Zaidul Akbar Official

Tags

Terkini

Terpopuler