Fakta Unik dan Menarik dari Semut, Si Kecil yang Kuat dan Bisa Menjadi Zombie

27 Maret 2023, 20:45 WIB
Ilustrasi fakta unik dan menarik dari semut. /Tangkapan layar/Youtube Reagimi i rastit

KABAR BANTEN - Semut merupakan hewan kecil yang sering kita jumpai sehari-hari, di pohon, tanah, rumah maupun di luar rumah.

 

Semut juga merupakan salah satu hewan yang diceritakan dalam Al Qur'an yaitu dalam surat An Naml.

Semut juga salah satu hewan yang sempat bercakap cakap dengan Nabi Sulaiman, yaitu ketika Nabi Sulaiman dan pasukannya sedang berjalan memasuki sebuah lembah yang banyak terdapat sarang semut.

Pada saat itu nabi Sulaiman yang bisa mengerti bahasa binatang, mendengar percakapan semut yang akan lewat di depan rombongan nabi Sulaiman tersebut.

Ternyata hewan kecil ini memiliki keunikan yang menarik dan jarang diketahui oleh manusia. Hal hal yang menarik dari semut ini dapat juga menjadi edukasi bagi kita.

Apa sajakah yang unik dan menarik dari semut?

Dikutip Kabar Banten dari kanal Youtube Reagimi i rastit menyebutkan beberapa fakta unik dari semut, berikut faktanya:

1. Semut memiliki kekuatan super

Semut memiliki kekuatan yang dapat mengangkat benda atau sisa sisa makanan 10-50 kali lebih berat dari tubuhnya.

2. Koloni semut lebih besar dari pada peternakan semut

 

Koloni semut ada dalam berbagai bentuk dan ukuran. Yang terbesar disebut super koloni. Super koloni ini dapat memuat 300 juta semut dan sangat besar sampai sebesar satu bangunan.

Super koloni ini pernah ditemukan di negara Jepang, Australia, Amerika dan Eropa.

3. Semut memiliki pekerjaan yang berbeda-beda

Pada Satu koloni semut terdapat beberapa jenis semut yang mengerjakan tugasnya masing masing. Ratu semut mempunyai tugas untuk bertelur, adapun semut pekerja bertugas untuk memberi makan larfa, menyimpan makanan dan mempertahankan sarang.

4. Semut tidak memiliki telinga

Hal ini bukan berarti semut tidak bisa mendengar. Akan tetapi semut dapat mendengar dengan menggunakan sensor getaran di permukaan yang berada di lutut dan kakinya.

Sedangkan untuk antena dan bulu bulu halus di tubuhnya digunakan untuk mencari makanan.

5. Semut dapat menjadi zombie atau mayat hidup

Sebuah jamur dapat menginfeksi dan mengontrol tubuh semut. Jamur yang tumbuh pada pada tubuh semut akan membuat sang semut meninggalkan koloninya mencari daun dan menggigitnya sampai mati.

 

Dari mayat semut tersebut jamur akan tumbuh dan melepaskan sporanya untuk menginfeksi semut lain.

Beberapa spesies semut belajar untuk dapat mengenali situasi seperti ini, sehingga semut yang terinfeksi akan digiring jauh dari untuk melindungi koloni.

6. Tidak semua semut mempunyai rumah

Semut tentara merupakan salah satu jenis semut yang memiliki dua fase dalam kehidupannya, yaitu nomaden dan diam.

 

Pada fase nomaden, semut tentara ini akan berkeliling dan menyerang koloni lain dan serangga yang mereka temukan untuk dijadikan makanan.

Sedangkan pada fase diam, semut tentara akan membentuk sarang untuk ratunya yang akan bertelur dalam beberapa waktu.

Demikianlah fakta unik dan menarik dari semut. Semoga bermanfaat dan menambah ilmu pengetahuan.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: Youtube Reagimi i rastit

Tags

Terkini

Terpopuler