Sahur Tanpa Repot, Berikut Cara Aman Bekukan Makanan di Lemari Pendingin

6 April 2023, 12:15 WIB
Ilustrasi membekukan makanan di dalam freezer. /Tangkapan layar/Instagram @bpom_ri

KABAR BANTEN - Lemari pendingin atau kulkas menjadi salah satu alat elektronik paling berguna bagi para ibu rumah tangga karena memiliki fungsi yang amat bermanfaat, khususnya selama bulan puasa untuk membekukan makanan sahur.

 

Membekukan makanan juga adalah salah satu cara jitu yang sering digunakan untuk mengawetkan makanan agar bisa dimakan kembali dengan beberapa waktu.

Sebab, dengan membekukan makanan, bakteri tak akan berkembang dan kebusukan dapat dihindari, sehingga makanan pun tetap awet.

Baca Juga: Resep Makanan Tape Goreng Kurma Cokelat Cocok Untuk Menu Hidangan Buka Puasa

Mengutip dari akun instagram resmi Badan Pengawasan Obat dan Makanan Republik Indonesia @bpom_ri, memberikan sejumlah tips ntuk menjaga kesegaran dan memperpanjang usia penyimpanan makanan yang aman di lemari pendingin atau freezer berikut ini.

1. Jangan masukan makanan panas ke dalam lemari pendingin, karena ketika makanan panas dimasukan ke dalam freezer, akan memengaruhi suhu penyimpanan dan dapat menyebabkan makanan beku lainnya mencair.

2. Gunakan wadah atau tempat yang tepat untuk menyimpan makanan di lemari pendingin atau di dalam freezer.

Penggunaan wadah tersebut akan mengurangi terbentuknya kristal es dan menjaga makanan tetap segar.

Maka, upayakan untuk menggunakan wadah atau kemasan yang 'freezer-save', kedap udara, dan tahan lembab.

3. Biasakan untuk memberikan label tanggal dan bulan ketika menyimpan atau membekukan makanan pada freezer.

Misalnya, menuliskan nama makanan dan tanggal saat dibekukan pada kemasan makanan untuk membantu melacak jenis makanan dan berapa lama sejak mulai disimpan.

4. Simpan pada suhu beku yang tepat, dan freezer harus diatur pada suhu minus 18 derajat celcius atau 0 derajat fahrenheit atau bisa lebih rendah.

Hal itu untuk menjaga freezer pada suhu yang tepat dan memastikan makanan tetap beku serta aman untuk dipanaskan kembali sebelum dikonsumsi.

5. Biasakan untuk menggunakan sistem 'first in first out' agar makanan yang masuk ke dalam freezer lebih dulu harus keluar lebih dahulu.

Baca Juga: Indahnya Islam, Hanya Melalui Makan dan Minum Bisa Mendapat Pahala

Hal itu akan membantu mencegah pemborosan dan membuang makanan atau 'food waste'.

Maka dari itu, label pada makanan sangat penting untuk mengetahui tanggal saat dibekukan.

6. Jangan bekukan kembali makanan yang sudah dicairkan karena dapat menyebabkan tumbuhnya bakteri sehingga makanan menjadi tidak aman untuk dimakan.***

 

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Instagram @bpom_ri

Tags

Terkini

Terpopuler