She Hulk: Attorney at Law, Serial Marvel Terbaru yang Hadirkan Karakter Hulk Versi Wanita

- 19 Mei 2022, 11:50 WIB
Official Poster She-Hulk, Karakter Hulk versi wanita yang segera tayang Agustus mendatang.
Official Poster She-Hulk, Karakter Hulk versi wanita yang segera tayang Agustus mendatang. /Tangkapan layar/Instagram @marvelstudios

KABAR BANTEN - Kabar gembira bagi pecinta film dan serial Marvel karena sebentar lagi She Hulk: Attorney at Law akan segera menyapa anda.

She Hulk: Attorney at Law adalah serial Tv Amerika mendatang yang direncanakan tayang perdana pada 17 Agustus 2022 dan menjadi tontonan original layanan streaming Disney+.

Dibuat oleh Jessica Gao, She Hulk: Attorney at Law hadir dalam 9 episode dan akan berakhir pada 12 Oktober 2022. Gao berperan sebagai penulis kepala dengan Kat Coiro memimpin tim penyutradaraan.

Baca Juga: Sinopsis Doctor Lawyer, Drakor yang Mengungkap Kejahatan di Balik Malpraktik dan Kelalaian Medis, Dibintangi S

She Hulk yang merupakan salah satu karakter dari Marvel Comics buatan Stan Lee ini akan menjadi serial Tv ke delapan di Marvel Cinematic Universe (MCU) yang diproduksi oleh Marvel Studios.

Selain itu, serial bergenre comedy, legal drama, dan superhero ini akan menjadi serial Marvel Studios ketiga yang rilis tahun 2022, setelah Moon Knight pada bulan Maret dan Ms. Marvel, yang akan tayang pada 8 Juni.

Tatiana Maslany berkesempatan memerankan tokoh Jennifer Walters atau karakter She Hulk yang ternyata merupakan sepupu dari Bruce Banner, karakter Hulk anggota The Avengers.

Selain Tatiana Maslany, Mark Ruffalo tentu berperan penting dalam serial tv satu ini.

Ada juga Tim Roth, Benedict Wong, Ginger Gonzaga Renee Elise Goldsberry, Jameela Jamil, Josh Segarra, dan Jon Bass.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Marvel Entertainment


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah