5 Mitos Malam Satu Suro, Dilarang Keluar Rumah Apalagi Pesta, Banyak Beredar Soal Mistis dan Horor

- 29 Juli 2022, 05:00 WIB
Ilustrasi malam satu suro-Beredar 5 mitos larangan keluar rumah apalagi pesta, hingga kisah mistis dan horor.
Ilustrasi malam satu suro-Beredar 5 mitos larangan keluar rumah apalagi pesta, hingga kisah mistis dan horor. /Tangkap layar YouTube.com/Ki Getas Pandawa

KABAR BANTEN -1 Muharram atau Tahun Baru Islam, juga dikenal dengan Malam Satu Suro yang menyimpan banyak mitos.

Dari mitos Malam Satu Suro atau pada malam 1 Muharram yang merupakan Tahun Baru Islam, beredar kuat di sebagian masyarakat.

Bagi sebagian masyarakat, Malam Satu Suro di Malam 1 Muharram yang merupakan Tahun Baru Islam, identik dengan mitos yang membuat banyak orang merinding.

Dalam kisah Malam Satu Suro atau pada malam 1 Muharram atau Tahun Baru Islam, bahkan identik dengan mistis dan horor.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari YouTube Nadia Omara, berikut 5 mitos malam satu Suro.

1. Dilarang berpergian

Bagi masyarakat Jawa ini bebas atau keluar rumah. Jika dilanggar, kesialan atau kecelakaan akan menimpanya.

2. Dilarang pindah rumah

Masyarakat dilarang untuk pindah rumah, dan jika dilanggar akan datang kesialan atau menimpanya.

3. Dilarang menggelar pesta

Selanjutnya tidak boleh mengadakan pesta. Nadi memang bulan suro ini merupakan bulan pantangan bagi para orang tua yang akan menikahkan anaknya.

Karena menurut kepercayaan budaya Jawa, jika pantangan itu dilanggar yang balik lagi maka kedua keluarga yang sedang menyelenggarakan pernikahan itu akan tertimpa kesialan.

4. Arwah leluhur pulang ke rumah

Ini juga yang menjadi salah satu alasan mengapa tidak boleh pergi atau keluar rumah.

Bukan tanpa sebab, karena memang beredar bahwa arwah leluhur itu harus disambut dengan cara tetap berdiam di rumah aja.

5. Makhluk halus bergentayangan

Inilah mitos yang paling terkenal, dimana pada malam satu suro banyak makhluk halus yang akan datang dan bergentayangan.

Konon, pada malam tersebut makhluk-makhluk gaib itu akan bergentayangan. Sebab, pada malam tersebut juga merupakan pestanya makhluk gaib.

Selain itu, pada dasarnya masyarakat Jawa itu beranggapan bahwa malam satu suro ini merupakan lebarannya makhluk gaib.

Bukan hanya itu, beberapa orang meyakini bahwa arwah dari orang-orang yang menjadi tumbal pesugihan akan dilepaskan dan diberi kebebasan pada malam tersebut sebagai hadiah pengabdiannya selama setahun penuh.

Maka dari itu, sangat tidak disarankan untuk pergi keluar rumah karena memang malam tersebut merupakan malam keramat.

Namun semua tapi hanya sebatas mitos saja. Namun tentu saja ada masyarakat yang tidak percaya, ada juga yang tidak.***

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: YouTube Nadia Omara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x