Sinopsis Film Autobiography Tayang di Bioskop pada 19 Januari 2023

- 11 Januari 2023, 15:58 WIB
Official poster film Autobiography/Tangkapan Layar/Instagram @kawankawanmedia
Official poster film Autobiography/Tangkapan Layar/Instagram @kawankawanmedia /

KABAR BANTEN - Autobiography merupakan sebuah film Indonesia besutan Makbul Mubarak selaku sutradara.

Film Autobiography dibintangi oleh Kevin Ardilova, Arswendy Bening Swara, Yusuf Mahardika, Lukman Sardi, Yudi Ahmad Tajudin, Rukman Rosadi, Haru Sandra serta Gunawan Maryanto.

Film Autobiography menjadi satu-satunya film Indonesia yang ditayangkan perdana di Festival Film Internasional Venice ke-79 dalam seksi Horizon pada tahun 2022.

Baca Juga: Di Balik Lagu 11 Januari, Dewi Gita Ancam Gugat Cerai Armand Maulana, Ada Apa? 

Selain Venesia, Autobiography juga diputar di sejumlah festival film bergengsi dunia seperti Festival Film Internasional Toronto, Festival Film Internasional Busan, Festival Film Internasional Stockholm, dan Festival Film Internasional QCinema.

Melansir dari Instagram @kawankawanmedia, film Autobiography udah tayang di sejumlah gelaran festival film bergengsi dunia dan akan tayang di bioskop tanah air pada 19 Januari 2023 mendatang.

Film Autobiography berkisah tentang seorang penjaga rumah sekaligus asisten purnawirawan bernama Rakib.

Baca Juga: 3 Wisata Kuliner Seafood Pinggir Pantai di Banten, Cocok jadi Destinasi Liburan Hari Raya Imlek 2023 

Dalam sinopsisnya, Rakib (Kevin Ardilova) bekerja sebagai rumah kosong milik seorang purnawirawan bernama purna (Arswendy Bening Swara).

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Instagram @kawankawanmedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah