Tips Pesan Tiket Kereta Api Lebaran, Siap Mudik Tanpa Takut Kehabisan Kuota

- 30 Maret 2023, 12:36 WIB
Caption : Ilustrasi kepadatan penumpang kereta api jelang mudik lebaran.
Caption : Ilustrasi kepadatan penumpang kereta api jelang mudik lebaran. /Tangkapan layar/Instagram @kai121_

Sehingga, apabila ada tiket yang dibatalkan atau diubah jadwalnya, maka tiket lama tersebut akan langsung muncul kembali ke sistem ticketing untuk dijual kepada masyarakat, melalui seluruh channel penjualan KAI.

Selain itu, sebagai antisipasi kehabisan tiket kereta api, upayakan untuk memilih tanggal alternatif saat pemesanan.

Karena, penjualan tiket kereta api dan masa angkutan lebaran dimulai pada tanggal 12 April hingga 3 Mei 2023.

Jadi, masyarakat atau calon pemudik bisa mencoba menyesuaikan tanggal bepergian untuk menghindari keberangkatan dan kepulangan di tanggal-tanggal favorit.

Kemudian, apabila tiket yang diinginkan habis, pemudik bisa mencari rute alternatif atau menggunakan kereta api dengan sifat persambungan.

Misalnya, jika rute Jakarta menuju Solo habis, kalian bisa memesan jalur Jakarta-Bandung terlebih dahulu, lalu diteruskan dari Bandung menuju Solo atau Jakarta-Cirebon lalu Cirebon-Solo.

Namun, penumpang wajib memastikan jeda waktu keberangkatan antar kereta api lebih dari 180 menit.

Sehingga penumpang bisa mengurangi risiko kelambatan atau ketinggalan kereta api lanjutannya dan dapat melanjutkan perjalanan sesuai dengan tiket yang dimiliki.

Pihak Kereta Api Indonesia juga menyediakan tiket kereta api, khususnya saat peak season seperti pada masa angkutan lebaran saat ini.

Kereta Api Indonesia berkomitmen untuk menyediakan tiket kereta api pada masa angkutan lebaran secara transparan dan tepercaya bagi seluruh pelanggan.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Instagram @kai121_


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x