Aneka Resep Sop Daging Sapi Berbagai Varian, yang Segar, Gurih dan Nikmat, Cocok Untuk Sajian Istimewa

- 12 April 2023, 15:24 WIB
Aneka Resep Sop Daging Sapi Berbagai Varian, yang Segar, Gurih dan Nikmat, Cocok Untuk Sajian Istimewa
Aneka Resep Sop Daging Sapi Berbagai Varian, yang Segar, Gurih dan Nikmat, Cocok Untuk Sajian Istimewa /Tangkapan layar Facebook /Resep Masakan Indonesia

KABAR BANTEN - Suasana akhir Ramadan seperti saat ini, tentu saja butuh menu masakan spesial yang menggugah selera.

Agar lebih bervariasi, berikut ini beberapa resep Sop daging sapi yang memiliki rasa gurih nikmat dikutip dari akun Facebook Resep Masakan Indonesia.

 


Resep Sop Tulang Iga  Sapi

Bahan :
- 1 kg tulang iga sapi
- 1 buah jeruk nipis, peras ambil airnya
- garam
- 3 kapulaga
- 8 cengkeh
- 1 bunga lawang
- 5cm kayu manis
- kaldu bubuk sapi
- lada bubuk (optional kalo mau lebih pedas)
- 2 buah wortel potong sesuai selera
- 2 buah kentang potong sesuai selera

Bumbu halus :
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 cm jahe
- 2 sdt lada butir

Bahan pelengkap :
- tomat, potong sesuai selera
- irisan daun bawang
- irisan daun sop
- bawang goreng

Cara masak :

- cuci bersih tulang iga sapi, lalu rebus sebentar, dan kemudian buang air rebusannya

- kemudian, lumuri iga sapi dgn air jeruk nipis dan garam, lalu tambahkan air dan rebus kembali

- tambahkan juga bumbu halus dan cengkeh + bunga lawang + kapulaga + kayu manis

- rebus sampai daging iga sapinya empuk

- lalu masukkan wortel dan kentang, dan rebus kembali sampai empuk

- tambahkan garam, kaldu bubuk, dan lada bubuk jika mau lebih pedas

- koreksi rasa, jika sudah sudah sesuai selera, matikan kompor

- sajikan dgn potongan tomat, irisan daun bawang + daun sop, dan taburan bawang goreng

Sop Buntut 

Bahan-bahan:

- Buntut Sapi 1 kg

- bunga Lawang, cengkeh, kayu manis, pala, kapulaga, jahe geprek, daun salam, 

- bawang merah, bawang putih, bawang Bombay, daun bawang.

- wortel, kentang, tomat, daun bawang, 

- gula, garam, merica, bubuk kaldu

- bawang goreng, jeruk limau, sambal 

Cara membuat:


1. Cuci bersih buntut dan rebus sekitar 10 menit, lalu buang air rebusannya.


2. Masukkan buntut yang sudah direbus tadi ke dalam panci berisi air yang sudah mendidih, bersama bumbu-bumbu yaitu bunga lawang/pekak, cengkeh, kayu manis, buah pala, kapulaga, jahe geprek, daun salam.

3. Sementara itu tumis irisan bawang merah, bawang putih, bawang bombay + daun bawang hingga harum. Lalu cemplungin ke dalam sup.


3. Saat buntut mulai empuk, masukkan wortel/kentang, tomat, garam, gula, merica, bubuk kaldu.

4. Tambahkan irisan daun bawang/daun seledri.

5. Sajikan dengan taburan bawang goreng, irisan jeruk limau, dan sambal

 

3. Sup Iga⁣⁣

Bahan-bahan :⁣⁣

- 500gr iga sapi yang dipotong-potong, cuci bersih⁣⁣
- 1/2buah bawang bombay⁣⁣
- 1 batang seledri, ikat⁣⁣
- 1 buah wortel, iris bulat tebal⁣⁣
- 1 buah kentang, Potong-potong⁣⁣
- 1 buah jagung manis, Potong-potong⁣⁣
- 1 batang daun bawang, iris kasar⁣⁣
- 1 buah tomat merah, Potong-potong⁣⁣
- 1 sdt gula pasir⁣⁣
- Garam⁣⁣
- Merica⁣⁣
- Secukupnya air⁣⁣


Bumbu iris:⁣⁣

- 5 bawang merah⁣⁣
- 3 bawang putih ⁣⁣


Cara membuat:⁣⁣


1. Rebus iga sapi dengan secukupnya air hingga mendidih, buang air rebusan pertama ini.⁣⁣
Rebus lg iga dengan air secukupnya, bawang bombay utuh dan seledri, presto hingga daging empuk.⁣⁣


2. Tumis bumbu iris dengan sedikit minyak hingga harum dan layu, masukkan daun bawang dan tomat, aduk-aduk sebentar sampai agak layu.⁣⁣


3. Masukkan bumbu tumis ke dalam rebusan daging.⁣⁣


4. Masukkan wortel,kentang dan jagung, bubuhi gula, garam merica.⁣⁣


5. Masak hingga semua matang.

⁣⁣

6. Sajikan dengan taburan seledri dan bawang goreng.⁣⁣

 

4. Sop Bening Daging

Bahan:

- 450gram daging
- 3 buah wortel
- 1/2 biji pala(geprek)
- Kaldu bubuk, garam, lada secukupnya

Pelengkap:
- Tomat
- Daun seledri
- Daun bawang
- Bawang goreng


Cara memasak:

1. Cuci bersih daging sapi potong kotak- kotak, sayuran cuci lalu potong-potong. Lalu Didihkan air sebanyak 500ml lalu rebus daging selama  5menit. Angkat daging, buang air rebusannya.

2. Lalu didihkan kembali air  1500ml lalu rebus kembali daging lalu masukan potongan wortel dan biji pala,  masak sampai empuk, tambahkan kaldu bubuk, lada dan garam.

3. Tes rasa bila sudah sesuai, masukan potongan tomat.

4. Angkat sajikan hangat dengan taburan daun seledri,daun bawang dan bawang goreng. 

Itulah beberapa resep masakan yang bisa dijadikan inspirasi bagi Anda.***

 

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Facebook Resep Masakan Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah