Pecinta Wisata Bahari Yu Kumpul, Asri Eksotis! Ini Rekomendasi 4 Destinasi Wisata Hits di Pandeglang Banten

- 16 Mei 2023, 21:35 WIB
Pantai Bugel Camara, tempat wisata bahari di Pandeglang Banten yang asri, eksotis dan wajib dikunjungi/instagram/wowbanten
Pantai Bugel Camara, tempat wisata bahari di Pandeglang Banten yang asri, eksotis dan wajib dikunjungi/instagram/wowbanten /

KABAR BANTEN - Anda pecinta dan penikmat wisata bahari dan butuh rekomendasi tempat wisata bahari.

 

Berikut kami pilihkan rekomendasi 4 tempat wisata bahari di Pandeglang, Banten.

Wisata bahari memang mempunyai keunikan tersendiri, suasana lepas pantai seakan mampu menjadi pelipur lara di saat kita penat dan bosan dengan aktivitas sehari-hari.

Apa saja beberapa tempat wisata bahari tersebut, berikut daftar rekomendasinya.

Dikutip Kabar Banten dari video youtube channel Fitriyanti, UDAR1DER CHANNEL, channel Hiby Project, berikut rekomendasi 4 tempat wisata bahari di Pandeglang Banten yang asri, eksotis dan wajib dikunjungi:

Pantai Bugel Camara

Dinamakan Pantai Bugel Camara karena pantai ini ditumbuhi oleh pohon Cemara yang tumbuh asri, hijau, tinggi dan kuat.

Pantai Bugel Camara airnya bersih, jernih, berpasir putih dan dikelilingi bebatuan karang yang membuat pantai ini terlihat indah eksotis.

Berlokasi di Desa Banyuasih, Kecamatan Cigeulis, Kabupaten Pandeglang, Banten.

Pantai Bugel Camara sangat diminati oleh pengunjung yang ingin mengabadikan moment sunrise dan sunset yang indah.

 

Selain itu di pantai ini tersedia camp ground berupa spot camping tepi pantai yang didirikan tenda-tenda camping berlatar panorama pantai yang asri, indah dan sejuk.

Baca Juga: Rekomendasi 8 Tempat Wisata Populer di Sukabumi Jawa Barat yang Wajib Dikunjungi

Harga tiket masuk untuk motor berkisar Rp20.000 dan mobil sekitar Rp50.000.

Pantai ini buka setiap hari selama 24 jam, kita bebas berkunjung kapan saja.

Pantai Bugel Camara/instagram/berandabanten
Pantai Bugel Camara/instagram/berandabanten

Pulau Mangir

Pulau Mangir merupakan pulau kecil yang berada di Kampung Sumur, Kabupaten Pandeglang, Banten.

Pulau indah tersembunyi ini lokasinya tidak jauh dari Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK).

Pulau Mangir merupakan pulau kecil tak berpenghuni yang memiliki pantai jernih, hamparan pasir putih, ombak tenang dan hembusan angin yang memanjakan mata.

 

Selain itu kita juga bisa melihat keindahan bawah laut dan bisa pula bersnorkeling.

Untuk sampai ke pulau ini membutuhkan waktu sekitar 4 jam dari pusat kota Pandeglang, dengan akses melewati Pantai Daplangu lalu dilanjutkan menggunakan perahu boat yang bisa disewa dengan biaya sekitar Rp500.000 untuk muatan 6 hingga 7 orang.

Jika hendak ke pulau ini sebaiknya membawa bekal makanan dan minuman sendiri karena pulau ini masih sepi dan belum ada bangunan satu pun.

Pulau Mangir bisa menjadi inspirasi destinasi atau tempat wisata saat libur akhir pekan untuk melepaskan rasa penat setelah seminggu beraktivitas.

Baca Juga: Wow Eksotis Mengagumkan, Staycation ke Sini Yu! Ini Rekomendasi 4 Tempat Wisata Hits di Pandeglang Banten

Pulau Liwungan

Pulau Liwungan berlokasi di Desa Citerep, Kecamatan Panimbang. Kabupaten Pandeglang Banten.

Pulau yang berdekatan dengan kawasan wisata Tanjung Lesung ini menyuguhkan keindahan lautan yang memukau, eksotis dan memesona.

Untuk ke Pulau Liwungan kita bisa naik perahu dari Dermaga Perkampungan Nelayan dengan biaya sewa sekitar Rp 750.000 untuk kapasitas 10 orang.

 

Di Pulau Liwungan kita bisa bersantai di pinggir pantai, bermain snorkeling, berenang sambil menikmati keindahan alam bawah laut dan banyak lagi.

Pulau Oar

Pulau Oar merupakan pulau cantik yang berada di Kampung Sumur, Desa Kertajaya, Kabupaten Pandeglang Banten.

Pulau ini masih masuk dalam kawasan konservasi Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK).

Untuk sampai ke Pulau Oar membutuhkan waktu sekitar 45 menit hingga 1 jam dari Ciputih Resort.

Dari Ciputih Resort kita menyewa perahu dengan biaya sekitar Rp500.000 untuk kapasitas 6 - 7 orang.

Pulau ini sangat kecil memiliki luas sekitar 5,2 hektar.

Pulau Oar sangat cantik dan terjaga, air laut jernih dan berwarna biru, pasir pantainya halus dan berwarna putih.

Air laut di pulau ini sangat tenang cocok untuk berenang.

 

Pulau Oar bisa menjadi salah satu inspirasi tempat wisata saat liburan akhir pekan.

Demikian rekomendasi 4 tempat wisata bahari di Pandeglang Banten yang asri, eksotis dan wajib dikunjungi, semoga bisa menjadi inspirasi yang bermanfaat.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah