Keunikan Tanaman Bambu yang Memiliki Peran Penting Dalam Menghadapi Perubahan Iklim di Indonesia

- 18 Mei 2023, 11:00 WIB
Ilustrasi terkait keunikan tanaman bambu yang memiliki peran penting dalam menghadapi perubahan iklim di Indonesia.
Ilustrasi terkait keunikan tanaman bambu yang memiliki peran penting dalam menghadapi perubahan iklim di Indonesia. /Tangkapan layar/Instagram @bhumi-bambu

Selain itu Indonesia memiliki kurang lebih 176 spesies tanaman bambu atau 10 persen dari keseluruhan spesies tanaman bambu yang ada di dunia.

Diantara tanaman bambu yang berkembang di Indonesia sekitar 50 persen dapat digolongkan sebagai tumbuhan endemik.

Sehingga hal tersebut membuat tanaman bambu ini telah lama dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia sebagai tanaman hias, kerajinan tangan, perkakas, furniture, bahkan untuk alat musik terutama dikawasan pedesaan.

Sementara itu dikawasan perkotaan, dengan pertumbuhan penduduk yang semakin meningkat dipandang memiliki kebutuhan akan sandang, pangan, dan perlindungan yang juga meluas.

Seiring dengan perkembangan zaman, peran atau manfaat dari tanaman bambu memiliki kegunaan yang sangat luas dari waktu ke waktu.

Untuk itu kita perlu mengetahui pemahaman bagaimana kontribusi atau peran tanaman bambu dalam pengendalian perubahan iklim di Indonesia.

Sebagaimana dikutip Kabar Banten melalui kanal YouTube Sekretariat DPPPI, berikut penjelasan tentang keunikan dari tanaman bambu yang memiliki peran dalam menghadapi perubahan iklim di Indonesia.

Sebelumya Indonesia pernah menjadi tuan rumah dari Kongres Bambu Internasional ke-4 di Bali.

Sebagai tindak lanjut dari Konferensi Internasional itu, Kementerian Lingkungan Hidup sudah menyusun naskah mengenai perkembangan strategis tanaman bambu yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.

Baca Juga: Tercantum dalam Al-Qur'an! Inilah 9 Tanaman Pembawa Kekayaan atau Berkah Menurut Islam

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Sekretariat DPPPI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x