Bukan Hanya Tebet Eco Park, Ini Bangunan Lain yang Dapat Penghargaan President Design Award 2023

- 14 Juli 2023, 10:13 WIB
Bangunan yang dapat Penghargaan President Design Award 2023 selain Tebet Eco Park.
Bangunan yang dapat Penghargaan President Design Award 2023 selain Tebet Eco Park. /Instagram/@designsingapore/

KABAR BANTEN - Pada Kamis, 13 Juli 2023 Tebet Eco Park mendapatkan penghargaan President Design Award 2023 dari Singapura.

Tebet Eco Park diketahui merupakan taman kota yang dibangun oleh Anies Baswedan ketika masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Taman kota Tebet Eco Park yang diresmikan pada 23 April 2022 tersebut mendapatkan penghargaan yang diumumkan di Instagram Design Singapore.

Baca Juga: Raih Penghargaan President Design Award 2023 dari Singapura, Apa Itu Tebet Eco Park?

Diketahui, President Design Award 2023 merupakan penghargaan yang diberikan kepada desainer dan desain yang dianggap berkontribusi bagi dunia arsitektur.

Namun, bukan hanya Tebet Eco Park saja yang mendapatkan penghargaan President Design Award 2023 dari Singapura.

Pasalnya, terdapat beberapa bangunan lain yang juga mendapatkan penghargaan dari Singapura dan diunggah di akun Instagram @designsingapore.

Berikut beberapa bangunan yang mendapatkan penghargan President Design Award 2023 dari Singapura.

1. Tebet Eco Park- Sura Studio

Taman Tebet Eco Park yang dibangun dan diresmikan pada 23 April 2022 oleh Anies Baswedan saat masih menjabat sebagai gubernur ini memiliki luas 7,3 hektare dan juga mempunyai berbagai fasilitas yang bisa dinikmati oleh masyarakat.

2, Singapore Pavilion, Expo 2020 Dubai - WOHA Architecs

Singapore Pavilion merupakan bangunan yang diketahui terinspirasi dari julukan negara Dubai yaitu Kota di Taman dan juga merupakan surga bagi hutan hujan lestari.

3. R for Repair - Hans Tan Studio

Selanjutnya, bangunan yang juga mendapatkan penghargaan President Design Award 2023 dari Singapura yaitu R for Repair - Hans Tan Studio.

R for Repair ini merupakan bangunan yang prosesnya didukung oleh National University of Singapura, DIvisi Desain Industri, dan Pusat Desain Nasional Singapura.

4. State Courts Towers – Serie + Multiply Consultants in collaboration with CPG Consultans

State Courts Towers adalah bangunan yang juga mendapatkan penghargaan President Desain Award 2023 dari Singapura.

State Courts Towers merupakan bangunan tertinggi yang ada di Singapura dengan tinggi 178 meter dan berada di kawasan Havelock Square Singapore 059724.

5. Capita Spring - Bjarke Ingels Grup in collaboration with RSP Architects Planners & Engineers and Carlo Ratti Associati

Selain keempat bangunan di atas, yang juga mendapatkan penghargaan President Design Award yaitu Capita Spring.

Capita Spring adalah bangunan yang memiliki tinggi 276 meter yang dibuka pada tahun 2021 lalu dan berlokasi di 88 Market St, Singapore 048948.

6. Hack Care: Tips and Tricks for a Dementia-friendly Home - Lekker Architects in collaboration with Lanzavecchia + Wai

Terakhir, yang mendapatkan penghargaan President Design Award 2023 dari Singapura yaitu Hack Care: Tips and Tricks for a Dementia-friendly Home.

Hack Care: Tips and Tricks for a Dementia-friendly Home ini dirancang melalui kolaborasi antara Lekker Architechts dan Lanzavecchia + Wai.

Sementara itu, terdapat juga dua orang desainer yang mendapatkan penghargaan terhormat dari Singapura ini.

Kedua desainer yang mendapatkan penghargaan President Design Award 2023 yaitu Ar. Tan Kay Ngee dan Leonard Ng Keok Poh.

Baca Juga: Tebet Eco Park Dapat Penghargaan President Design Award, Apa Itu? Begini Penjelasannya

Ar. Tan Kay Ngee dan Leonard Ng Keok Poh dianggap berkontribusi terhadap industri arsitektur.

Demikian informasi terkait bangunan yang raih penghargaan President Design Award 2023 selain Tebet Eco Park.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Design Singapore Council


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah