Jangan Disepelekan! Ini 4 Manfaat ASI Eksklusif Bagi Kesehatan Bayi yang Perlu Diketahui Ibu Menyusui

- 3 November 2023, 14:33 WIB
Potret bayi dan ibu menyusui terkait manfaat ASI eksklusif.
Potret bayi dan ibu menyusui terkait manfaat ASI eksklusif. /Polina Tankilevitch/Pexels

KABAR BANTEN - ASI eksklusif adalah pemberian air susu ibu untuk bayi dari usia 0 hingga 6 bulan tanpa digantikan oleh minuman atau makanan lain. ASI eksklusif memiliki banyak manfaat bagi kesehatan bayi.

ASI eksklusif merupakan sumber nutrisi yang penting bagi bayi. Selain menjadi sumber nutrisi utama, ASI eksklusif juga memiliki berbagai manfaat bagi bayi, seperti mencegah risiko penyakit hingga meningkatkan sistem imun.

Dalam enam bulan pertama sejak hari kelahiran, pemberian ASI eksklusif memiliki peranan penting dalam mendukung perkembangan dan kesehatan bayi. Ibu menyusui harus mengetahui manfaat apa saja dari ASI eksklusif ini.

Mengutip laman Unit Pelayanan Kesehatan Kemenkes, berikut ini 4 manfaat ASI eksklusif bagi kesehatan bayi yang perlu diketahui ibu menyusui.

1. Terhindar dari Berbagai Penyakit
Salah satu manfaat pertama dari ASI eksklusif adalah meningkatkan ketahanan tubuh bayi.
ASI eksklusif mengandung antibodi alami yang dapat menghindarkan bayi dari berbagai penyakit yang berpotensi mengancam kesehatannya.

2. Mendukung Perkembangan Otak dan Fisik Bayi
Selama enam bulan pertama, bayi dilarang mengkonsumsi nutrisi selain ASI. Dikarenakan ASI eksklusif memiliki peranan penting terhadap perkembangan otak dan fisik bayi.

ASI eksklusif mengandung zat-zat penting, seperti DHA dan AA yang berperan dalam membentuk sistem saraf yang kuat serta mendukung perkembangan sel-sel otak dengan optimal.

3. Meningkatkan Sistem Imun Bayi
ASI eksklusif juga dapat membantu meningkatkan sistem imun bayi. Hal ini dapat membantu melindungi bayi dari berbagai risiko infeksi dan penyakit yang umumnya lebih rentan menyerang bayi.

4. Mengurangi Risiko Alergi dan Penyakit Kronis
Manfaat lainnya dari ASI eksklusif adalah membantu mengurangi risiko alergi makanan dan penyakit kronis pada bayi. Zat-zat imunoglobulin dalam ASI membantu meredakan reaksi alergi yang mungkin terjadi.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: Kemenkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah